STRATEGI GURU TAHFIDZ DALAM PEMBELAJARAN MENGHAFAL AL-QUR’AN SISWA KELAS 8 TAHFIDZ DI MTs N 3 BLITAR

NURYANI, 12201173069 (2022) STRATEGI GURU TAHFIDZ DALAM PEMBELAJARAN MENGHAFAL AL-QUR’AN SISWA KELAS 8 TAHFIDZ DI MTs N 3 BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (742kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (218kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (346kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (413kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (179kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (783kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (270kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (217kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Tahfidz Dalam Pembelajaran Menghafal Al-Qur’an Siswa Kelas 8 Tahfidz Di MTs N 3 Blitar” ini, di susun oleh Nuryani, NIM. 12201173069. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Saiful Bahri, S.Ag., M.Pd. I., NIP. 19710105 200701 1 034 Kata Kunci : Strategi, Menghafal Al-Qur’an, Siswa Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti terhadap lembaga sekolah formal yang menjadikan menghafal Al-Qur’an sebagai program unggulan. Menghafal ayat-ayat Al-Qur’an yang jumlahnya begitu banyak, memang sangat sulit untuk menjalaninya, terlebih bagi seorang siswa sekolah formal yang fokusnya tidak hanya pada menghafal saja, tetapi juga pada pelajaran yang lain. Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui perencanaan guru tahfidz dalam pembelajaran menghafal Al-Qur’an bagi siswa di MTs N 3 Blitar, (2) Untuk mengetahui pelaksanaan guru tahfidz dalam pembelajaran menghafal Al-Qur’an bagi siswa di MTs N 3 Blitar, (3) Untuk mengetahui evaluasi guru tahfidz dalam pembelajaran menghafal Al-Qur’an bagi siswa di MTs N 3 Blitar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan pendekatan studi kasus di MTs N 3 Blitar. Teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan data yang diperoleh, peneliti analisis dengan analisis deskriptif, yaitu dengan medeskripsikan atau menggambarkan apa adanya hasil temuan di lapangan terkait strategi menghafal Al-Qur’an bagi siswa di MTs N 3 Blitar. Hasil penelitian: (1) Perencanaan awal dalam pembelajaran menghafal Al Qur’an adalah: (a) Menentukan tujuan program tahfidz, (b) Membuat silabus pekasanaan kelas tahfidz, (c) Menentukan metode pembelajaran, (d) Membuat RPP (2) Kegiatan pembelajaran yang dilakukan di dalam kelas, meliputi pembukaan, kegiatan inti dan penutup. Pada awal pembelajaran guru membuka kelas dengan mengucapkan salam dan berdo’a bersama. Kegiatan inti, guru akan memanggil siswa satu persatu untuk menyetorkan hafalannya, kegiatan ini dilakukan sekitar 1 jam atau 60 menit. Kegiatan terakhir yaitu penutup, pada tahapan penutup guru akan menyuruh siswa untuk mengulang kembali hafalan yang sudah disetorkan, dan ditutup dengan do’a bersama. (3) Penilaian pada kelas tahfidz dilakukan ketika setoran hafalan, dan untuk memantau kemajuan hafalan siswa digunakan lembaran yang berisi: Hari/Tanggal, Juz, Nama Surat, Ayat, Catatan (Tahfidz, Tajwid, Fashohah, Adab), Keterangan, Ustadz/Ustadzah.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201173069 NURYANI
Date Deposited: 11 Oct 2022 04:12
Last Modified: 11 Oct 2022 04:12
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31165

Actions (login required)

View Item View Item