PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TS-TS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV MI ROUDLOTUL ULUM JABALSARI SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG

RINDA FATIM NURAFIFFAH, 2817123138 (2016) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TS-TS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV MI ROUDLOTUL ULUM JABALSARI SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
Cover- Abstrak Skripsi.pdf

Download (819kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (291kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (393kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (204kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray (TS-TS) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Peserta Didik Kelas IV MI Roulotul Ulum Jabalsari Tulungagung“ ditulis oleh Rinda Fatim Nurafiffah, NIM 2817123138, dibimbing oleh Dr. Eny Setyowati, S.Pd, M.M Kata Kunci: kooperatif, TS-TS, hasil belajar IPA Penelitian dilatar belakangi oleh beberapa kendala yang berasal dari diri peserta didik pada saat proses pembelajaran mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Kendala tersebut antara lain (1) ketika waktu pembelajaran hanya beberapa siswa yang aktif dan dapat memperhatikan penjelasan guru dengan baik, (2) pada saat pembelajaran siswa tidak mau menanyakan kepada guru hal yang belum dipahami oleh siswa, sehingga ketika guru memberikan pertanyaan kepada siswa dengan close book hanya beberapa siswa (siswa yang aktif) saja yang bisa menjawabnya, (3) metode yang digunakan dalam mengajar juga masih sering menggunakan ceramah, tanya jawab, dan pemberian tugas. Hal ini jika dibiarkan terus menerus akan mengakibatkan tidak tercapainya tujuan pembelajaran yang diharapkan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana penerapan model Pembelajaran Kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TS-TS) pada mata pelajaran IPA materi Gaya dalam upaya meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung?, 2) Bagaimana peningkatan hasil belajar IPA materi Gaya peserta didik kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung dengan penerapan model Pembelajaran Kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TS-TS)? Penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan penerapan model koopertif learning tipe Two Stay Two Stray (TS-TS) pada materi Gaya mata pelajaran IPA peserta didik kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsari Tulungagung, 2) Untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar IPA materi Gaya mata pelajaran IPA melalui penerapan model kooperatif learning tipe Two Stay Two Stray (TS-TS) peserta didik kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsari Tulungagung. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah Penelitian Tindakan Kelas (Class Action Research) yang dilakukan sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, observasi, wawancara, catatan lapangan, dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan mencakaup reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian Tindakan Kelas (PTK) mewujudkan bahwa: (1) proses pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan penerapan model kooperatif tipe two stay two stray dengan langkah pembentukan kelompok yang terdiri dari 4 kelompok dimana setiap terdiri dari 4 siswa dan 5 siswa secara heterogen, berdiskusi bersama, bertamu ke kelompok lain untuk bertukar informasi, menerima tamu, dan bekerja sama, (2) dengan penerapan metode tersebut hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan di setiap siklusnya dengan nilai KKM 70. Peningkatan hasil belajar peserta didik dibuktikan dengan pre tes, pos test siklus I, dan pos tes siklus II. Dari perolehan nilai rata-rata pre tes 59 dengan presentase 8,7 % setelah mendapat perlakuan, pada siklus I nilai rata-rata meningkat menjadi 66,0 dengan presentase 39,1 % dan pada siklus II nilai rata-rata meningkat menjadi 72,4 dengan presentase 73,9 % .Dengan demikian hasil belajar siswa pada siklus I ke II meningkat sebesar 34, 8 %. Dari data tersebut terbukti bahwa penerapan model pembelajarn kooperatif tipe two stay two stray dapat meningkatkan hasil belajar peserta IPA kelas IV MI Roudlotul Ulum Jabalsarai Sumbergempol Tulungagaung meskipun belum mencapai indikator keberhasilan 75 % dari tujuan yang seharusnya dicapai karena keterbatasan waktu yang diberikan oleh pihak lembaga kepada peneliti.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 2817123138 RINDA FATIM NURAFIFFAH
Date Deposited: 27 Jul 2016 04:14
Last Modified: 27 Jul 2016 04:14
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3369

Actions (login required)

View Item View Item