PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP KOMPETENSI SOSIAL PESERTA DIDIK DI MI PODOREJO SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG

ANGGIE FATIMATUS ZAHRO', 12205193182 (2023) PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP KOMPETENSI SOSIAL PESERTA DIDIK DI MI PODOREJO SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (215kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (90kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (304kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (280kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (262kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (386kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (111kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (187kB) | Preview

Abstract

Skripsi yang berjudul “Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kompetensi Sosial Peserta Didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung” ini ditulis oleh Anggie Fatimatus Zahro’, NIM. 12205193182 Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, dosen pembimbing Uswatun Hasanah, S. Pd. I, M. Pd. Kata Kunci: Pola Asuh, Orang Tua, Kompetensi Sosial Penelitian dalam skripsi ini dilatar belakangi oleh teori Iswinarti yang menyatakan bahwa salah satu faktor yang mempengaruhi kompetensi sosial adalah lingkungan keluarga. Anak pertama kali mendapat pendidikan dan pembinaan dari keluarga khususnya orang tua. Orang tua merupakan kunci terpenting bagi pembentukan dan perkembangan kepribadian anak. Proses bimbingan tersebut tidak dapat dipisahkan dari cara orang tua memberikan pengasuhan. Tinggi rendahnya kompetensi sosial anak berkaitan dengan interaksi anak dengan orang tua, guru, dan teman sebaya. Akan tetapi, penelitian-penelitian tersebut belum mengarah khusus pada upaya untuk mengetahui apakah kompetensi sosial peserta didik dipengaruhi oleh pola asuh orang tua. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pola asuh orang tua peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung? 2) Adakah pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung? 3) Seberapa besar pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung? Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pola asuh orang tua peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung. 2) Untuk menjelaskan pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung. 3) Untuk mengetahui besar pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas 4, 5 dan 6 MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung yang berjumlah 174 peserta didik. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah 46 peserta didik kelas 5. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknis analisis regresi linier sederhana dan berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) pola asuh orang tua kelas 5 di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung dominan menerapkan pola asuh demokratis. 2) ada pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung dengan perolehan nilai signifikansi sebesar 0,000 > 0,05 dan Fhitung = 9,945 > Ftabel = 2,83. 3) besar pengaruh pola asuh orang tua terhadap kompetensi sosial peserta didik di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung sebesar 0,415 atau sama dengan 41,5% (masuk kategori moderat/sedang) dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205193182 Anggie Fatimatus Zahro'
Date Deposited: 10 Jul 2023 06:51
Last Modified: 10 Jul 2023 06:51
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37362

Actions (login required)

View Item View Item