PENGARUH MOTIVASI, PENGETAHUAN, DAN SISTEM BAGI HASIL TERHADAP MINAT MASYARAKAT DALAM MELAKUKAN PEMBIAYAAN PADA BANK SYARIAH (Studi pada Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung)

ZAIN NURINNASHIRIN, 12401193042 (2023) PENGARUH MOTIVASI, PENGETAHUAN, DAN SISTEM BAGI HASIL TERHADAP MINAT MASYARAKAT DALAM MELAKUKAN PEMBIAYAAN PADA BANK SYARIAH (Studi pada Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (716kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (87kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (239kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (341kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (210kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (230kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (54kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (34kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (162kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Motivasi, Pengetahuan, dan Sistem Bagi Hasil Terhadap Minat Masyarakat dalam Melakukan Pembiayaan pada Bank Syariah (Studi pada Pelaku UMKM Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung)” ini ditulis oleh Zain Nurinnashirin, NIM. 12401193042, pembimbing Novi Khoiriawati, S.E., M.Acc. Pada saat ini persaingan antara bank syariah dan bank konvensional semakin tinggi, khususnya dalam menarik minat masyarakat untuk melakukan pembiayaan di masing-masing bank tersebut. Dalam hal ini bank syariah harus dapat mengetahui variabel-variabel yang dapat mempengaruhi minat dalam menggunakan produk pembiayaan syariah. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menguji apakah motivasi berpengaruh terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. (2) Menguji apakah pengetahuan berpengaruh terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan bank syariah. (3) Menguji apakah sistem bagi hasil berpengaruh terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. (4) Menguji apakah motivasi, pengetahuan, dan sistem bagi hasil secara simultan berpengaruh pada minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian asosiatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Simple Random Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa angket, yang disebar kepada 60 pelaku UMKM Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung. Pada tahap selanjutnya, data dari angket tersebut akan dianalisis menggunakan teknik analisis data yaitu analisis regresi linier berganda untuk menguji hipotesis dalam penelitian ini. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. (2) Pengetahuan berpengaruh signifikan terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. (3) Sistem Bagi Hasil berpengaruh signifikan terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan pada bank syariah. (4) Motivasi, Pengetahuan, dan Sistem Bagi Hasil berpengaruh secara simultan terhadap minat pelaku UMKM dalam melakukan pembiayaan bank syariah. Kata Kunci: Minat, Motivasi, Pembiayaan, Pengetahuan, Perbankan Syariah, Sistem Bagi Hasil

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Perbankan Syariah
Ekonomi > UMKM
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: 12401193042 ZAIN NURINNASHIRIN
Date Deposited: 31 Jul 2023 13:55
Last Modified: 31 Jul 2023 13:55
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37980

Actions (login required)

View Item View Item