DEVI AGUSTINA NOPITA SARI, 12201193219 (2023) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK SIKAP RELIGIUS PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 2 BANDUNG TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (486kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (485kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (166kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (531kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (530kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (337kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (548kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (292kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (398kB) |
Abstract
Sari, Devi Agustina Nopita. 2023. Strategi Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Sikap Religius Peserta Didik Di Smp Negeri 2 Bandung Tulungagung. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Universitas Islam Negeri (UIN) Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing Skripsi: Dr. Agus Purwowidodo, M.Pd. Kata Kunci: Strategi Guru PAI, Sikap Religius. Konteks penelitian ini berdasarkan fenomena yang ada di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung bahwa banyak sekali kegiatan keagamaan yang bernafaskan religi yang diselenggarakan untuk membentuk sikap religius peserta didik. Kegiatan keagamaan tersebut sebagai strategi program guru untuk membentuk sikap religius peserta didik dan mencetak lulusan yang berkualitas, tidak hanya dari segi pengetahuan, tetapi juga dari segi spiritual. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana persiapan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung? (2) Bagaimana pelaksanaan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung? (3) Bagaimana evaluasi program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan persiapan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung (2) Mendeskripsikan pelaksanaan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung (3) Mendeskripsikan evaluasi program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung. Penulisan skripsi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Penelitian dilakukan di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung. Sumber data diperoleh melalui tiga sumber data yakni, people, place, dan paper. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan metode observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisisnya peneliti menggunakan model interaktif dari Milles dan Huberman berupa teknik analisis deskriptif, yaitu kondensasi data, penyajian data, kesimpulan. Peneliti juga melakukan pengecekan keabsahan data dengan triangulasi sumber, memperpanjang pengamatan, dan ketekunan pengamatan. Untuk tahap penelitian menggunakan tahap pra lapangan, tahap pekerjaan lapangan, analisis data, dan tahap penulisan laporan penelitian. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa: (1) Persiapan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung adalah (a) Penyusunan jadwal kegiatan keagamaan yang terstruktur dan terinci; (b) Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang aplikatif; (c) Penyiapan sarana dan prasarana yang baik dan memadai. Pelaksanaan program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung adalah (a) Berdoa sebelum dan sesudah pembelajaran dilanjutkan membaca al Qur’an yang diterapkan di semua mata pelajaran; (b) Pembiasaan sholat dhuha dan dhuhur berjama’ah secara terjadwal; (c) Madrasah Diniyah setiap hari Sabtu; (d) Penerapan 5S (Salam, Salim, Senyum, Sapa, Santun) setiap pagi; (e) Kegiatan infaq Jum’at setiap hari Jum’at; (f) Bepakaian Islami sesuai ketentuan Islam; (g) Peringatan hari besar Islam secara rutin. Evaluasi program guru pendidikan agama Islam dalam membentuk sikap religius peserta didik di SMP Negeri 2 Bandung Tulungagung adalah (a) Penilaian formatif secara berkala; (b) Penilaian sumatif di akhir semester; (c) Pengamatan secara langsung.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | S1 12201193219 DEVI AGUSTINA NOPITA SARI |
Date Deposited: | 03 Aug 2023 06:26 |
Last Modified: | 03 Aug 2023 06:26 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/38131 |
Actions (login required)
View Item |