STRATEGI GURU AKIDAH AKHLAK UNTUK MEMBENTUK KARAKTER SISWA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM RAHMATAN LIL ALAMIIN (ISRA) DI MTS DARUSSALAM KADEMANGAN KABUPATEN BLITAR

IKE RAHAYU PUTRI, 12201193007 (2023) STRATEGI GURU AKIDAH AKHLAK UNTUK MEMBENTUK KARAKTER SISWA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM RAHMATAN LIL ALAMIIN (ISRA) DI MTS DARUSSALAM KADEMANGAN KABUPATEN BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (948kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (274kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (171kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (319kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (480kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (297kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (899kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (471kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (152kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (213kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Guru Akidah Akhlak untuk Membentuk Karakter Siswa Berbasis Nilai-Nilai Islam Rahmatan lil Alamiin (ISRA) di MTs Darussalam Kademangan Kabupaten Blitar” ini ditulis oleh Ike Rahayu Putri, NIM. 12201193007, pembimbing skripsi: Hawwin Muzakki, M.Pd.I. Kata Kunci: Strategi, Perencanaan, Implementasi, Evaluasi, Rahmatan lil Alamiin. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh maraknya degradasi moral di kalangan pelajar yang tidak mencerminkan nilai-nilai Islam. Sebagai bentuk solusi, pemerintah telah menyiapkan Kurikulum Merdeka guna mengembangkan karakter siswa melalui proyek penguatan profil pelajar pancasila dan Rahmatan lil Alamiin. Maka, penulis tertarik untuk meneliti bagaimana strategi guru Akidah Akhlak guna membentuk karakter siswa berbasis nilai-nilai Islam Rahmatan lil Alamiin. Sebab, sejatinya guru Akidah Akhlak memiliki goals untuk membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia, sebagaimana tujuan akhir dari pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan perencanaan guru Akidah Akhlak guna membentuk karakter siswa berbasis nilai-nilai ISRA di MTs Darussalam. (2) Untuk mendeskripsikan implementasi guru Akidah Akhlak ditinjau dari teori Thomas Lickona guna membentuk karakter siswa berbasis nilai-nilai ISRA di MTs Darussalam. (3) Untuk mendeskripsikan evaluasi guru Akidah Akhlak guna membentuk karakter siswa berbasis nilai-nilai ISRA di MTs Darussalam. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah model interaktif yakni kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun pengecekan keabsahan data menggunakan cara perpanjangan keikutsertaan, triagulasi data dan pemeriksaan teman sejawat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan guru Akidah Akhlak meliputi guru mempersiapkan modul ajar, merancang aturan guna menegakkan moral, mempersiapkan diri untuk menjadi mentor yang beretika (di dalam kelas) dan guru menyiapkan diri untuk menjadi role model bagi seluruh siswa (di luar kelas). (2) Implementasi guru Akidah Akhlak meliputi menjalankan modul ajar secara maksimal, memberikan pemahaman moral, mengembangkan emosional siswa, memberikan wadah aksi nyata tentang nilai-nilai ISRA (di dalam kelas) dan guru bertindak menjadi role model serta bersikap peka kepada siswa manakala butuh teguran, nasihat maupun motivasi (di luar kelas). (3) Evaluasi guru Akidah Akhlak meliputi memberikan pengukuran, penilaian, meminta kritik dan saran kepada siswa guna mendapatkan feedback KIR (Koreksi, Intropeksi, Refleksi) (di dalam kelas) serta menggunakan pengamatan langsung sekaligus menunjukkan mana yang baik dan buruk kepada siswa (di luar kelas).

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pembiasaan
Pendidikan Islam
Pendidikan > Pendidikan Karakter
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Skripsi 12201193007 Ike Rahayu Putri
Date Deposited: 03 Aug 2023 07:14
Last Modified: 03 Aug 2023 07:14
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/38149

Actions (login required)

View Item View Item