PEMAHAMAN KONSEPTUAL DAN PROSEDURAL SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV) BERDASARKAN TIPE KEPRIBADIAN KELAS VIII MTS AL MA’ARIF TULUNGAGUNG

ELISA PERMATA PUTRI, 12204193043 (2023) PEMAHAMAN KONSEPTUAL DAN PROSEDURAL SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV) BERDASARKAN TIPE KEPRIBADIAN KELAS VIII MTS AL MA’ARIF TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (777kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (155kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (107kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (215kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (357kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (162kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (740kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (252kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (202kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pemahaman Konseptual dan Prosedural Siswa dalam Menyelesaikan Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) Berdasarkan Tipe Kepribadian Kelas VIII MTs Al Ma’arif Tulungagung” ini ditulis oleh Elisa Permata Putri, NIM. 12204193043, Program Studi Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, pembimbing: Dr. Maryono, M.Pd. Kata Kunci: Pemahaman Konseptual, Pemahaman Prosedural, Extrovert- Introvert, SPLDV Penelitian ini membahas tentang pemahaman konseptual dan prosedural dalam menyelesaikan masalah matematika. Kajian dalalam penelitian ini dilatarbelakangi masih terdapat siswa yang kurang memahami konsep dan prosedur dalam menyelesaikan persoalan matematika. Hal tersebut nampak ketika siswa diberikan soal dengan masalah SPLDV yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari belum mampu menyelesaikan soal tersebut dengan baik. Adapun tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mendeskripsikan pemahaman konseptual siswa berkepribadian extrovert dalam menyelesaikan soal SPLDV kelas VIII MTs Al Ma’arif Tulungagung. 2) Untuk mendeskripsikan pemahaman prosedural siswa berkepribadian extrovert dalam menyelesaikan soal SPLDV kelas VIII MTs Al Ma’arif Tulungagung. 3) Untuk mendeskripsikan pemahaman konseptual siswa berkepribadian introvert dalam menyelesaikan soal SPLDV kelas VIII MTs Al Ma’arif Tulungagung. 4) Untuk mendeskripsikan pemahaman procedural siswa berkepribadian introvert dalam menyelesaikan soal SPLDV kelas VIII MTs Al Ma’arif Tulungagung Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Subjek penelitian berjumlah 4 siswa yang terdiri dari 2 siswa dengan tipe kepribadian extrovert dan 2 siswa dengan tipe kepribadian introvert. Teknik pengumpulan data menggunakan angket tipe kepribadian, tes pemahaman konseptual dan prosedural, wawancara, serta dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan berdasarkan indikator pemahaman konseptual dan prosedural yang meliputi tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dapat dilihat dari ketekunan pengamatan, triangulasi, dan pemeriksaan teman sejawat melalui diskusi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa dengan tipe kepribadian extrovert mampu memenuhi semua indikator dari pemahaman konseptual dan prosedural. Hal ini dilihat dari cara subjek menyelesaikan soal dengan baik sesuai prosedur yang ada. Sementara itu, siswa dengan tipe kepribadian introvert tidak mampu memenuhi semua indikator dari pemahaman konseptual dan prosedural. Hal ini dapat dilihat dari tidak mampunya siswa memahami soal dan tidak mampunya menyelesaikan soal dengan baik sesuai dengan prosedur yang ada.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika > Linear
Matematika
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Pendidikan
Pendidikan > Strategi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 1 Bismillah
Date Deposited: 10 Aug 2023 08:48
Last Modified: 10 Aug 2023 08:48
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/38726

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item