PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI TATA SURYA KELAS VII DI MTsN 2 BLITAR

INDAH PUTRI WAHYUNI, 12211193063 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI TATA SURYA KELAS VII DI MTsN 2 BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (427kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (379kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (170kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (344kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (550kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (485kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (398kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (300kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (88kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa pada Materi Tata Surya Kelas VII di MTsN 2 Blitar” ditulis oleh Indah Putri Wahyuni, NIM. 12211193063, Program Studi Tadris Fisika, yang dibimbing oleh Bapak Muhammad Luqman Hakim Abbas, S.Si., M.Pd. Kata Kunci : Problem Based Learning (PBL), Keaktifan, Hasil Belajar Penelitian ini dilatar belakangi oleh siswa yang memiliki keaktifan dan hasil belajar yang masih rendah. Hasil observasi di MTsN 2 Blitar ialah pembelajaran masih menggunakan model pembelajaran konvensional atau masih berpusat pada guru dan siswa hanya mengamati serta memperhatikan materi. Keterbatasan buku pelajaran, kurang adanya inovasi dan interkasi dengan siswa membuat siswa menjadi kurang aktif dan antusias. Inovasi pembelajaran yang baru dibutuhkan untuk mengatasi rendahnya keaktifan dan hasil belajar siswa, salah satunya dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan kelebihannya tersebut diharapkan dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar IPA siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap keaktifanbelajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar. (2) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap hasil belajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar. (3) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap keaktifan dan hasil belajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen dengan menggunakan desain penelitian non-equivalen control group desaign. Populasi pada penelitian ini sebanyak 345 siswa, sampel dari penelitian ini ialah kelas VII K sebanyak 30 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas VII J sebagai kelas kontrol sebanyak 29 siswa. Kedua kelas sampel ini dipilih dengan teknik purposive sampling sebagai objek dari penelitian dikarenakan kelas tersebut bisa mewakili karatektiristik populasi yang dibutuhkan dengan pertimbangan kemampuan yang hampir sama yang didasarkan pada nilai rata-rata mata pelajaran IPA. Instrumen penelitian ini adalah angket keaktifan belajar dan soal pretest posttest. Teknik analisis data yang dipakai ada tiga jenis uji yaitu : uji instrumen (uji validasi dan uji reliabilitas), uji prasyarat (uji normalitas dan uji homogenitas), dan uji hipotesis (uji Independent T-Test dan uji MANOVA). Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap keaktifan belajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar dengan nilai signifikansi 0,007. (2) Terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap hasil belajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar dengan nilai signifikansi 0,000. (3) Terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap keaktifan dan hasil belajar siswa pada materi tata surya kelas kelas VII di MTsN 2 Blitar dengan nilai signifikansi 0,000.

Item Type: Skripsi
Subjects: Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Fisika
Depositing User: 12211193063 Indah Putri Wahyuni
Date Deposited: 12 Oct 2023 03:37
Last Modified: 12 Oct 2023 03:37
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40965

Actions (login required)

View Item View Item