PENGARUH METODE HYPNOTEACHING TERHADAP HASIL DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN STATISTIKA DI SMP MUHAMMADIYAH 16 SURABAYA

FARA DIBA NUR CHOLIFATUN NISSA', 12204193151 (2023) PENGARUH METODE HYPNOTEACHING TERHADAP HASIL DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN STATISTIKA DI SMP MUHAMMADIYAH 16 SURABAYA. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (534kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (216kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (81kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (152kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (185kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (373kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (121kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (84kB)

Abstract

Penelitian ini dilator belakangi oleh rendahnya minat dan hasil belajar siswa. Siswa cenderung berbicara sendiri dan tidak memperhatikan penjelasan dari guru ketika guru mengajar. Tak jarang banyak siswa juga yang memperoleh nilai rendah. Oleh karena itu peneliti beranggapan bahwa digunakannya model pembelajaran baru diharapkan mampu meningkatkan minat belajar siswa dalam kegiatan belajar mengajar serta mampu meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam hal ini peneliti ingin mengetahui sejauh mana pengaruh metode hypnoteaching terhadap minat dan hasil belajar siswa kelas VIII pada pokok bahasan statistika di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya. Adapun tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh penerapan metode hypnoteaching terhadap minat belajar siswa pada materi statistika kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya 2) Untuk mengetahui pengaruh penerapan metode hypnoteaching terhadap hasil belajar siswa pada materi statistika kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya 3) Untuk mengetahui pengaruh penerapan metode hypnoteaching terhadap minat dan hasil belajar siswa pada materi statistika kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Jenis penelitian adalah quasi experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya yang berjumlah 53 siswa yang terbagi ke dalam dua kelas VIII A dan VIII B. kelas VIII A merupakan kelas control dan kelas VIII B sebagai kelas eksperimen. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh, dimana semua anggota populasi dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dan uji manova. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Ada pengaruh metode hypnoteaching terhadap minat belajar siswa kelas VIII pada pokok bahasan statistika di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya. 2) Ada pengaruh metode hypnoteaching terhadap hasil belajar siswa kelas VIII pada pokok bahasan statistika di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya. 3) Ada pengaruh metode hypnoteaching terhadap minat belajar dan hasil belajar siswa kelas VIII pada pokok bahasan statistika di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya. Sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh penerapan metode hypnoteaching terhadap minat dan hasil belajar siswa kelas VIII pada pokok bahasan statistika di Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 16 Surabaya.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika > Statistika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 12204193151 FARA DIBA NUR CHOLIFATUN NISSA
Date Deposited: 14 Nov 2023 04:23
Last Modified: 14 Nov 2023 04:23
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41737

Actions (login required)

View Item View Item