MUHAMAD NOVI AMINUDIN, 12209193125 (2023) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII MTS MIFTAHUL HUDA NGENI WONOTIRTO BLITAR. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (418kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (188kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (66kB) | Preview |
|
Text
BAB I.pdf Download (316kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (278kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (73kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (901kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (184kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (34kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (163kB) | Preview |
Abstract
Skripsi. “Penerapan Model Pembelajaran Mind Mapping Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Ips Siswa Kelas Viii Mts Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar” ini ditulis olaeh Muhammad Novi Aminudin, prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (TIPS), NIM: 12209193125 Tahun 2023 dibimbing oleh Prof. Dr. Hj. Binti Maunah, M.Pd.I Kata Kunci: Model Pembelajaran Mind Mapping dan Motivasi Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa terhadap pembelajaran IPS yang terlihat dari kurangnya aktivitas belajar siswa. Karena guru yang hanya menggunakan metode ceramah dalam mengajar. Sehingga terlihat rendahnya antusias siswa dalam melaksanakan aktivitas pembelajaran. Oleh karena itu peneliti tertarik melakukan perbaikan dalam proses pembelajaran sehingga dapat membantu siswa dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Salah satu alternatif yang dapat dikembangkan untuk membantu permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan model pembelajaran Mind Mapping agar kedepanya aktivitas belajar siswa berjalan dengan baik dan tidak lagi membosankan. Karena Mind Mapping merupakan pembelajaran model yang dirancang untuk membantu siswa dalam proses belajar, menyimpan informasi berupa materi pelajaran yang diterima oleh siswa pada saat pembelajaran, dan membantu siswa menyusun inti-inti yang penting dari materi pelajaran ke dalam bentuk peta, grafi maupun penggunaan simbol sehingga siswa lebih mudah mengingat pelajaran tersebut. Fokus penelitian skripsi ini adalah (1) Bagaimana langkah-langkah penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar IPS terhadap siswa kelas 8 MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar ?. (2) Bagaimana respon siswa terhadap penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kela 8 MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar ?. (3) Bagaimana implikasi penerapan mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar IPS terhadap siswa kelas 8 MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar ?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui bagaimana langkah-langkah penerapan Mind Mapping sebagai Media yang digunakan guru untuk meningkatkan motivasi belajar IPS terhadap siswa kelas 8 MTs Miftahul Huda. (2) Untuk mengetahui bagaimana respon siswa terhadap penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kela 8 MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar. (3) Untuk mendeskripsikan bagaimana implikasi penerapan Mind Mapping sebagai media yang digunakan guru untuk meningkatkan motivasi belajar IPS terhadap siswa kelas 8 MTs Miftahul Huda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar. Sumber datanya diperoleh melalui data primer (hasil wawancara bersama narasumber) dan data sekunder (dokumen yang meliputi buku, catatan dan arsip-arsip). Teknik pengumpulan datanya menggunakan wawancara mendalam, pengamatan peran serta (participant observation) dan dokumentasi. Untuk analisi datanya menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data menggunakan uji kredibilitas dengan meningkatkan ketekunan pengamat dan triangulasi. Hasil penelitian ini adalah (1) Langkah-langkah penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar IPs siswa kelas VIII MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar diawali dengan menentukan apa tujuan yang akan dicapai dalam pembelajaran, kemudian menentukan topik atau materi yang akan disajikan dalam mind map. Setelah materi ditentukan maka langkah slanjutnya adalah mempersiapkan alat pendukung. Langkah selanjutnya adalah proses pembelajaran menggunakan model pembelajaran mind mapping. (2) Respon siswa terhadap penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar IPS siswa kelas VIII MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar mendapatkan respon yang baik dari siswa. Para siswa lebih antusias ketika kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran mind mapping. (3) Implikasi penerapan model pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan motivasi belajar IPS siswa kelas VIII MTs Miftahul Huda Ngeni Wonotirto Blitar yaitu a) membuat siswa tertartarik dalam memprhatikan materi yang disajikan untuk membangun mind mapnya, b) siswa menjadi lebih mudah dalam memahami materi pelajaran, c) siswa menjadi lebih semangat belajar dibandingkan dengan biasanya, d) siswa menjadi lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajarn mind mapping, e) motivasi belajar siswa mengalami peningkatan, selain itu secara tidak langsung akan mempengaruhi hasil belajar siswa.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ilmu Pengetahuan Sosial |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris IPS |
Depositing User: | 12209193125 MUHAMAD NOVI AMINUDIN |
Date Deposited: | 09 Nov 2023 02:33 |
Last Modified: | 09 Nov 2023 02:33 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41816 |
Actions (login required)
View Item |