PENGARUH PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMPN 1 SUMBERGEMPOL

RETNO RAHMAWATI, 12208193001 (2023) PENGARUH PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMPN 1 SUMBERGEMPOL. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (613kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (592kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (407kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (470kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (466kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (758kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (625kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (512kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (434kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (445kB)

Abstract

Penelitian ini kemungkinan disebabkan oleh penerapan pembelajaran yang digunakan masih konvensional dan bersifat monoton serta pembelajaran yang berpusat pada guru. Hal ini membuat siswa merasa bosan saat proses pembelajaran berlangsung. Selain itu, pembelajaran konvensional didominasi oleh guru sehingga siswa menjadi kurang aktif karena hanya menerima pelajaran dan menyebabkan hasil belajar siswa kurang optimal. Siswa kurang memperhatikan guru dan tidak tanggap dengan apa yang disampaikan guru. Penggunaan pendekatan pembelajaran yang tepat dapat memberikan kesempatan kepada siswa dalam memperoleh pengalaman belajar yang efektif sehinggadapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dengan pendekatan pembelajaran yang tepat dapat membantu guru dalam memfasilitasi proses belajar, sehingga siswa dapat dengan mudah dalam memahami materi. Proses pembelajaran yang menyenangkan akan membuat siswa menjadi aktif dan semangat dalam belajar. Untuk membuat siswa menjadi aktif dapat menggunkaan pendekatan pembelajaran active learning, karena pembelajaran aktif berpusat pada siswa dan mereka banyak berpartisipasi dalam proses belajar. Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pembelajaran active learning terhadap hasil belajar siswa materi pencemaran lingkungan kelas VII SMPN 1 Sumbergempol. (2) Besar pengaruh pembelajaran active learning terhadap hasil belajar siswa materi pencemaran lingkungan kelas VII SMPN 1 Sumbergempol. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Desain penelitian yang digunakan yaitu Nonequivalent control group design. Desain penelitian ini memberikan eksperimen kepada kelas eksperimen yang diberi perlakuan pembelajaran active learning dan kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran konvensional. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas VII SMPN 1 Sumbergempol. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan mempertimbangkan kemampuan siswa yang sama. Sehingga didapatkan sampel kelas VII-A sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 32 siswa dan kelas VII-B sebagai kelas kontrol yang berjumlah 32 siswa. Instrumen penelitian berupa 18 soal pilihan ganda dan 5 soal uraian untuk mengukur hasil belajar siswa. Sebelum instrumen soal digunakan terlebih dahulu dilakukan pengujian validitas ahli dan validitas konstruk serta uji reliabilitas dengan hasil 0,875 dan 0,713, tingkat kesukaran dan daya beda soal. Setelah data penelitian terkumpul kemudian di uji prasyarat uji normalitas dan homogenitas. Selanjutnya dianalisis menggunaakan uji hipotesis (uji independent sample t-test) dan effect size dengan menggunakan rumus cohen’s. Hasil penelitian menujukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh pembelajaran active learning terhadap hasil belajar siswa materi pencemaran lingkungan kelas VII SMPN 1 Sumbergempol yang dibuktikan melalui hasil uji independent sample t-test sebesar 0,006 < 0,05. Hal ini didukung dengan hasil rata-rata siswa kelas eksperimen lebih besar dari pada kelas kontrol yaitu 90,75 ≥ 86,62. (2) Besar pengaruh pembelajaran active learning terhadap hasil belajar siswa materi pencemaran lingkungan kelas VII SMPN 1 Sumbergempol sebesar 0,7 dengan persentase 76%, sehingga berdasarkan kriteria penentuan effect size termasuk dalam kategori sedang.

Item Type: Skripsi
Subjects: Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi
Depositing User: 12208193001 RETNO RAHMAWATI
Date Deposited: 14 Nov 2023 03:09
Last Modified: 14 Nov 2023 03:09
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41917

Actions (login required)

View Item View Item