STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI MIN 4 TULUNGAGUNG

UMI KHORIDATUL BAIYAH, 12205193116 (2023) STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS PESERTA DIDIK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI MIN 4 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (837kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (87kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (347kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (414kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (195kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (288kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (38kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (180kB)

Abstract

Umi Khoridatul Baiyah. NIM 12205193116. Strategi Guru dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Peserta Didik pada Pembelajaran Matematika di MIN 4 Tulungagung. Skripsi. Tulungagung: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing: Irma Fauziah, M.Pd. Kata kunci: Strategi Guru, Berpikir Kreatif, Matematika Kemampuan berpikir kreatif matematis sangat diperlukan baik dalam pembelajaran maupun dalam kehidupan sehari-hari. Adanya kemampuan berpikir kreatif matematis maka banyak ide yang muncul untuk dapat menyelesaikan masalah. Kemampuan tersebut dapat ditingkatkan dalam pembelajaran Matematika. Dari hal tersebut peneliti berasumsi bahwa penerapan strategi guru dapat meningkatkan kemampuan berpikir matematis peserta didik. Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana pelaksanaan strategi guru dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik di MIN 4 Tulungagung? (2) Bagaimana faktor yang menghambat dan yang mendukung strategi guru dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada pembelajaran Matematika di MIN 4 Tulungagung? (3) Bagaimana dampak dari strategi guru dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada pembelajaran Matematika di MIN 4 Tulungagung? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Sumber data primer diperoleh dari kepala madrasah, waka kurikulum, guru, dan peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data dengan perpanjangan kehadiran, triangulasi, pengecekan teman sejawat dan member cheking. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Strategi yang digunakan guru untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis yaitu membuat RPP, menggunakan metode yang bervariasi, menggunakan media pembelajaran, memenuhi aspek berpikir kreatif seperti fluency (dengan memberi peserta didik latihan-latihan soal), flexibility (membebaskan peserta didik berpikir dalam mengerjakan), originality (dengan memberi bimbingan menemukan cara sendiri), dan elaboration (dengan membimbing peserta didik memahami secara runtut). (2) Faktor yang mendukung strategi guru yaitu mengikuti pelatihan KKG, media pembelajaran Matematika, dan mengikutsertakan peserta didik dalam KSM. Sedangkan faktor yang menghambat yaitu peserta didik dalam kondisi belum siap menerima pembelajaran, dan juga peserta didik tidak memerhatikan ketika guru menjelaskan. (3) Dampak dari strategi guru yaitu motivasi belajar Matematika meningkat, menghasilkan banyak ide atau cara dalam menjawab suatu pertanyaan, menghasilkan karya-karya dari kemampuan berpikir kreatif matematis, nilai rapor meningkat, mengukir banyak prestasi sehingga mampu mengharumkan nama madrasah, peserta didik mendapat kepercayaan lebih dari orang-orang di sekitar.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Strategi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205193116 UMI KHORIDATUL BAIYAH
Date Deposited: 29 Dec 2023 07:19
Last Modified: 29 Dec 2023 07:19
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42877

Actions (login required)

View Item View Item