PRISCA RIZKY RAHMADANI, 12204193189 (2024) KEMAMPUAN BERPIKIR KONSEPTUAL SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH TEOREMA PYTHAGORAS DITINJAU DARI GAYA BELAJAR MODEL VARK KELAS VIII SMP NEGERI 1 PAGU. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (817kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (689kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (866kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (608kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (652kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (454kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (454kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (212kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (439kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Kemampuan Berpikir Konseptual Siswa Dalam Menyelesaikan Masalah Teorema Pythagoras ditinjau dari Gaya Belajar Model VARK Kelas VIII SMP NEGERI 1 Pagu” ini ditulis oleh Prisca Rizky Rahmadani, NIM 12204193189, pembimbing Nadya Alvi Rahma, S.Pd., M.Si. Kata kunci: Kemampuan Berpikir Konseptual, Gaya Belajar, Teorema Pythagoras Penelitian ini dilatar belakangi oleh kesulitan siswa dalam menyatakan kembali perencanaan penyelesaian masalah, menyatakan langkah-langkah penyelesaian secara lengkap pada bentuk ilustrasi gambar, dan memperbaiki jawaban yang telah dikerjakaan pada materi teorema pythagoras. Sehingga diperlukan kemampuan berpikir konseptual untuk membantu siswa dalam mengerjakan maupun memperbaiki jawaban menggunakan konsep yang telah dipelajari. Selain itu kemampuan memahami suatu materi berkaitan dengan cara siswa dalam belajar atau gaya belajar siswa. gaya belajar yang digunakan yaitu gaya belajar model VARK meliputi, gaya belajar visual, auditorial, read/write, dan kinestetik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir konseptual siswa dengan gaya belajar visual, auditorial, read/write, kinestetik dalam menyelesaikan masalah Teorema Pythagoras kelas VIII SMP Negeri 1 Pagu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan, angket, tes, dan wawancara. Subjek dipilih 8 siswa sesuai dengan tipe gaya belajar masing-masing, 2 siswa gaya belajar visual, 2 siswa gaya belajar auditorial, 2 siswa gaya belajar read/write. 2 siswa gaya belajar kinestetik yang terpilih dari 36 siswa. Pengisian angket diisi oleh 36 siswa. Teknik analisis data melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa gaya belajar visual memenuhi indikator kemampuan berpikir konseptual yaitu mampu menyatakan apa yang diketahui dan ditanya dalam soal, dan membuat rencana penyelesaian dengan lengkap, sedangkan siswa gaya belajar auditorial memenuhi indikator kemampuan berpikir konseptual yaitu mampu menyatakan apa yang diketahui dan ditanyakan, siswa gaya belajar read/write dan kinestetik memenuhi semua indikator kemampuan berpikir konseptual.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Matematika > Geometri Matematika > Masalah Matermatika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 12204193189 PRISCA RIZKY RAHMADANI |
Date Deposited: | 04 Jan 2024 03:04 |
Last Modified: | 04 Jan 2024 03:04 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42919 |
Actions (login required)
View Item |