ARISTA FATHURROHMAH, 12505194034 (2021) INOVASI PROGRAM TAHFIDZ JUZ ‘AMMA DALAM MEMPERKUAT HAFALAN SISWA MI SAINS & ALAM ULUL ALBAB MARON BOYOLANGU TULUNGAGUNG. [ Thesis ]
|
Text
COVER.pdf Download (903kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (202kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (122kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (233kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (308kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (176kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (430kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (249kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (11MB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (134kB) |
Abstract
Tesis dengan judul “Inovasi Program Tahfidz Juz ‘Amma dalam Memperkuat Hafalan Siswa MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung” ini ditulis oleh Arista Fathurrohmah, NIM. 12505194034, pembimbing 1 Prof. Dr. Hj. Elfi Mu’awanah, M. Ag., dan pembimbing II Dr. Agus Zaenul Fitri, M. Pd. Kata kunci: Inovasi program tahfidz juz ‘amma, memperkuat hafalan siswa Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena yang terjadi di lapangan, bahwa saat ini adanya program yang dilaksanakan di suatu lembaga, bukan hanya sekedar cara untuk membuat kemajuan pada lembaga tersebut, akan tetapi dalam upaya marketing agar tidak kalah saing dengan lembaga sekolah daras pada umumnya. Namun berbeda halnya dengan fakta yang ada di lapangan, yakni di lembaga MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung, yang secara nyata memiliki program sebagai kurikulum khas lembaga yang bertujuan untuk membuat sebuah gagasan baru yang mampu menunjang proses belajar siswanya, terutama pada program tahfidz juz ‘amma. Fenomena yang terjadi di lembaga ini yakni inovasi program tahfidz juz ‘amma yang bertujuan agar mampu memperkuat hafalan siswa. Sehingga hal ini bukan hanya mampu menjadi ciri khas program kurikulum lembaga itu sendiri, akan tetapi juga mampu menjadi branding lembaga yang bermanfaat bagi semua. Pertanyaan penelitian dalam penulisan ini adalah (1) Bagaimana pengembangan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa? (2) Bagaimana penemuan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa? (3) Bagaimana penyebaran metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa? (4) Bagaimana penyerapan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa? Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatid. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi, yakni sumber,teknik, dan waktu. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa : (1) Pengembangan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa. Metode simak lafadz yang mengkolaborasikan dengan permainan sederhana. Metode sima’i yang memanfaatkan kuis untuk mengulang kembali ayat-ayat yang telah dipelajari. (2) Penemuan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa. Metode acak ayat yang merupakan kombinasi yang menggabungkan materi xi umum sebagai cara mudah untuk menghafalkan dan memperkuat hafalan siswa. (3) Penyebaran metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa. Menyampaikan kepada anak didik terkait metode baru pada program tahfidz juz ‘amma. Melakukan sosialisasi dan parenting dengan wali murid supaya bisa bekerjasama secara maksimal. (4) Penyerapan metode yang digunakan pada program tahfidz juz ‘Amma MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung dalam memperkuat hafalan siswa. Memperhatikan materi yang mampu difahami oleh siswa sesuai tingkatan kelas. Membangun koordinasi yang baik antara lembaga dan orangtua untuk membantu mendampingi, mendukung, dan memonitoring perkembangan siswa. Ide mengembangkan metode dalam menghafalkan juz ‘amma serta mampunya lembaga mebuat sebuah metode baru sebagai upaya pelaksanaan program tahfidz ini menghasilkan sudut pandang yang positif bagi berbagai pihak, baik untuk lembaga itu sendiri, siswa sebagai pelaksana, hingga wali murid. Tumbuhnya semangat belajar menggunakan cara baru dalam melaksanakan program tahfidz juz ‘amma, dikarenakan cara yang digunakan mampu secara mudah dimengerti oleh siswa. Walimurid yang mengetahui serta bekerjasamapun terhadap inovasi ini, memiliki pemikiran yang positif terutama bagi perkembangan tahfidz anak-anaknya. Berdasarkan respon yang baik dari berbagai pihak, serta kemampuan siswa yang merasa lebih mudah dan menyenangkan dalam mengikuti program tahfidz dengan metode baru ini, maka dapat disimpulkan bahwa inovasi program tahfidz juz ‘amma telah mampu memperkuat hafalan siswa MI Sains & Alam Ulul Albab Maron Boyolangu Tulungagung secara murni karena pembiasaan menerapkan metode baru yang digunakan. Sehingga dengan demikian, maka mereka mampu dikatakan sebagai siswa yang mempunyai daya hafal yang kuat dalam melaksanakan tahfidz juz ‘amma.
Item Type: | Thesis (UNSPECIFIED) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah |
Divisions: | Pascasarjana > Thesis > PGMI |
Depositing User: | 12505194034 ARISTA FATHURROHMAH |
Date Deposited: | 06 Feb 2024 00:24 |
Last Modified: | 06 Feb 2024 00:24 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/43553 |
Actions (login required)
View Item |