AZIZAH CHUSNA MUAKHIROH, 126201201043 (2024) PERAN GURU TPQ DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’AN DAN MENGHAFAL JUZ ‘AMMA PADA PESERTA DIDIK TPQ DARUL ULUM DESA BLEBER KECAMATAN KRAS KABUPATEN KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (232kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (144kB) |
||
|
Text
BAB I.pdf Download (264kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (385kB) |
||
Text
BAB III (3).pdf Restricted to Registered users only Download (280kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (329kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (274kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (124kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (190kB) | Preview |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Peran Guru TPQ Dalam Meningkatkan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Dan Menghafal Juz ‘Amma Pada Peserta Didik TPQ Darul Ulum Desa Bleber Kecamatan Kras Kabupaten Kediri” ini di tulis oleh Azizah Chusna Muakhiroh, NIM 126201201043, Pembimbing Prof. Dr. H. Imam Fu’adi M. Ag, NIP 196903311994031002. Kata Kunci: Peran Guru TPQ, Meningkatkan Baca Tulis Al –Qur’an dan Menghafal Juz ‘amma. Penelitian ini dilatar belakangi karena adanya peran seorang guru dalam kegiatan belajar mengajar Al-Qur’an di TPQ Darul Ulum Desa Bleber Kecamatan Kras Kabupaten Kediri. TPQ Darul Ulum telah memiliki guru terverifikasi professional dalam mengajar al-Qur’an yang dapat menjalankan perannya sebagai motivator, demonstrator dan korektor bagi peserta didik dalam kegiatan membaca (qira’ah), menulis (kitabah) serta menghafal juz ‘amma. Fokus penelitian ini adalah : (1) Bagaimana Peran Guru Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Sebagai Motivator Peserta Didik Dalam Kegiatan Baca Tulis Al�Qur’an Dan Menghafal Juz Amma di TPQ Darul Ulum Desa Bleber Kecamatan Kras Kabupaten Kediri (2) Bagaimana Peran Guru TPQ Sebagai Demonstrator Peserta Didik Dalam Membaca, Menulis Dan Menghafal Juz Amma di TPQ Darul Ulum Desa Bleber Kecamatan Kras Kabupaten Kediri (3) Bagaimana Peran Guru TPQ Sebagai Korektor Peserta Didik Dalam Membaca, Menulis, Dan Menghafal Juz Amma di TPQ Darul Ulum Desa Bleber Kecamatan Kras Kabupaten Kediri? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara serta dokumentasi. Analisis datanya dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun untuk pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan model triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pada Peran Guru TPQ dalam meningkatkan kemampuan baca tulis dan menghafal juz ‘amma dengan berperan sebagai motivator. Guru melakukan kerjasama dengan orang tua peserta didik, membangun komunikasi dengan baik, guru memberikan nasihat-nasihat, menumbuhkan minat belajar membaca peserta didik, memberikan reward atas pencapaian yang telah didapat oleh peserta didik. (2) pada peran guru sebagai Demonstrator, guru TPQ Darul Ulum mengawali setiap pembelajaran dengan berdo’a terlebih dahulu, guru mengarahkan peserta didik untuk mendengarkan, menyimak serta menulis pembelajaran yang telah di demonstrasikan di papan tulis, guru mencontohkan bacaan -bacaan al-qur’an dengan makhorijul huruf sesuai tajwidnya, guru mengajak peserta didik untuk muroja’ah juz ‘amma di akhir pembelajaran dan melakukan Quiz sebagai bentuk evaluasi terhadap pembelajaran yang telah di lakukan. 3) peran guru sebagai Korektor di TPQ Darul ulum menerapkan 2 bentuk korektor penilaian yaitu dari segi afektif (penilaian perilaku) disini guru memberikan contoh kepada peserta didik dengan bersikap disiplin waktu ketika datang di madrasah, bertutur kata yang sopan, serta memberikan contoh tolong menolong sesama makhluk Allah dan segi Kognitif (penilaian akademik) penilaian hasil belajar membaca, menulis, dan menghafal Juz’amma ini dilakukan dengan melihat kemampuan masing – masing peserta didik maka dari itu guru sebagai tenaga professional dalam mengamati masing-masing peserta didik.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 126201201043 AZIZAH CHUSNA MUAKHIROH |
Date Deposited: | 04 Jun 2024 07:03 |
Last Modified: | 04 Jun 2024 07:03 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/46499 |
Actions (login required)
View Item |