FITRI MATUS SOLIKAH, 1725143103 (2018) STRATEGI GURU DALAM MEMBERI MOTIVASI BELAJAR SISWA DI MI HIDAYATUL MUBTADIIN WATES SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (676kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (301kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (90kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (107kB) |
||
Text
BAB II.pdf Download (217kB) |
||
|
Text
BAB III.pdf Download (169kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (182kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (48kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (10kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (223kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Fitri Matus Solikah. 2018. Strategi Guru dalam Memberi Motivasi Belajar Siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Program Strata Satu IAIN Tulungagung yang dibimbing oleh Luluk ‘Atirotu Zahroh, S.Ag. M. Pd. Kata Kunci: Strategi Guru, dan Motivasi Belajar Siswa Penelitian ini didasari oleh beragamnya tingkat motivasi siswa MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung. Motivasi siswa dalam belajar terdiri dari siswa yang antusiasnya tinggi, sedang dan rendah, hal ini disebabkan karena minat siswa yang beragam pula. Untuk itu guru harus memiliki strategi untuk menumbuhkan motivasi siswa dalam belajar sesuai dengan kebutuhan, agar proses belajar mengajar dapat berjalan dengan lancar dan optimal. Atas dasar inilah penelitian dengan judul strategi guru dalam memberi motivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung dilaksanakan. Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimanakah langkah-langkah guru dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung? 2) Apa faktor pendukung dan penghambat guru dalam memberikan motivasi belajar kepada siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung? 3) Bagaimana cara guru mengatasi hambatan-hambatan dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung? Sedangkan tujuan penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan bagaimana langkah-langkah guru dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung. Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat guru dalam memberikan motivasi belajar kepada siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung. Untuk mendiskripsikan bagaimana cara guru mengatasi hambatan-hambatan dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Dalam pengumpulan datanya menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi, dengan teknik analisis data menggunakan langkah-langkah reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Pengecekan keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu perpanjangan pengamatan, ketekunan/keajegan, dan triangulasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa: 1) Langkah-langkah guru dalam memotivasi siswa dalam belajar di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol sudah berjalan cukup baik. Hal ini dapat terlihat dari adanya usaha yang sungguh-sungguh dari pihak guru untuk memberi motivasi belajar siswa yang memang beragam. Diantara langkah guru dalam memotivasi belajar siswa yaitu sebagai berikut: a) Memperjelas tujuan yang ingin dicapai, b) Menumbuhkan minat, c) Memberikan ganjaran atau insentif, d) Memberi penyadaran, e) Memberikan tugas, f) Menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, g) Memberikan angka, h) Mengadakan saingan atau kompetisi. 2) Faktor-faktor pendukung dan penghambat guru dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung sebenarnya hampir sama, seperti faktor hubungan guru dengan siswa, dukungan atau motivasi dari orang tua, keadaan lingkungan belajar siswa, dan kesadaran dari dalam diri siswa jika menghasilkan pengaruh positif, maka hal-hal tersebut bisa dikatakan faktor pendukung. Tapi jika menghasilkan pengaruh negatif, maka hal-hal tersebut dapat menjadi faktor penghambat. 3) Cara guru mengatasi hambatan-hambatan dalam memotivasi belajar siswa di MI Hidayatul Mubtadiin Wates Sumbergempol Tulungagung, yaitu diantaranya a) Menggunakan variasi metode pembelajaran dimaksudkan agar siswa tidak merasa bosan selama mengikuti proses pembelajaran di kelas, b) Penggunaan sanksi atau konsekuensi yang sifatnya mendidik saat siswa melanggar peraturan, dimaksudkan agar siswa lebih disiplin, dan menjaga agar suasana kelas tetap dalam keadaan kondusif, c) Adanya guru pendamping di dalam kelas yang jumlah siswanya banyak, d) kerjasama yang baik antara guru dengan orang tua siswa.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 1725143103 FITRI MATUS SOLIKAH |
Date Deposited: | 13 Aug 2018 02:49 |
Last Modified: | 13 Aug 2018 02:49 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/7872 |
Actions (login required)
View Item |