PERAN GURU FIKIH DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DI MTs NEGERI 01 TULUNGAGUNG

WINDY OKTAFIANI, 1721143417 (2018) PERAN GURU FIKIH DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DI MTs NEGERI 01 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (534kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (281kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (412kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (633kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (201kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (124kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (196kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Peran Guru Fikih dalam Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Di MTs Negeri 01 Tulungagung” ini ditulis oleh Windy Oktafiani, NIM: 1721143417, Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, pembimbing H. Muh. Nurul Huda, M.A. Kata kunci: Peran Guru Fikih, Keaktifan Belajar Siswa Penelitian ini dilatarbelakangi bagaimana siswa dalam kelas mampu berperan lebih aktif dalam pembelajaran fikih. Dalam pembelajaran fikih siswa cenderung jenuh dengan beban materi memahami, menghafal, dan mempraktekkan. Jumlah siswa dalam satu kelas juga mempengaruhi proses belajar mengajar. Sehingga sangat dibutuhkan peran guru fikih dalam proses belajar mengajar agar tercipta pembelajaran yang dapat diterima oleh siswa. Fokus penelitian: (1) Bagaimana peran guru Fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam memecahkan masalah pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung? (2) Bagaimana peran guru Fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam bertanya pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung? (3) Bagaimana peran guru Fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam mengemukakan pendapat pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam memecahkan masalah pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung, (2) Untuk mengetahui peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam bertanya pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung, (3) Untuk mengetahui peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam mengemukakan pendapat pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung. Penelitian dalam skripsi ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian ini yaitu dengan observasi partisipan, wawancara tak terstruktur, dan dokumentasi. Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi metode dan sumber, perpanjangan penelitian, dan pembahasan teman sejawat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa guru fikih berperan dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa. Peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam memecahkan masalah pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung sebagai berikut: guru memberikan tugas pada siswa. Tugas secara tertulis dengan memberikan tugas untuk masing-masing siswa. Tugas menghafalkan Hadits atau Al-Qur’an yang wajib disetor siswa pada guru fikih. Terakhir mempraktekkan yang sudah dipelajari, siswa mempraktekkan sholat, wudlu, tayamum, zakat. Dengan adanya tugas tersebut, siswa mampu melaksanakan dengan baik. Peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam bertanya pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung sebagai berikut: guru fikih memanfaatkan media pembelajaran dengan menayangkan video, siswa merasa lebih santai dan siswa lebih antusias untuk bertanya. Ketika ada pertanyaan dari siswa guru tidak langsung menjawab, tetapi dikembalikan pada siswa yang lain untuk menanggapi. Kemudian guru memberikan tambahan penguatan dengan memberikan penjelasan untuk meluruskan ataupun membenarkan jawaban siswa agar tidak terjadi salah pengertian. Guru memberikan motivasi pada siswa, agar siswa berani dan percaya diri untuk bertanya. Peran guru fikih dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam mengemukakan pendapat pada materi Ibadah di MTs Negeri 01 Tulungagung sebagai berikut: guru fikih melakukan review sebelum melanjutkan materi pelajaran selanjutnya. Untuk siswa yang tidak aktif, siswa ditunjuk oleh guru. Siswa yang berani mengemukakan pendapat mendapar reward berupa pujian atau acungan jempol dari guru. Hal ini dilakukan agar siswa tetap memiliki keberanian dan percaya diri.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1721143417 WINDY OKTAFIANI
Date Deposited: 13 Jul 2018 07:50
Last Modified: 13 Jul 2018 07:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/8323

Actions (login required)

View Item View Item