HUBUNGAN GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI DENGAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DI UD. SURYA JAYA STONE TULUNGAGUNG

VICKY AYUNI YUWARDANINGSIH, 1742143298 (2018) HUBUNGAN GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI DENGAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DI UD. SURYA JAYA STONE TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (91kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (477kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (651kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (574kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (688kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (371kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSAKA.pdf

Download (67kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Hubungan Gaya Kepemimpinan dan Motivasi dengan Produktivitas Kerja Karyawan di UD. Surya Jaya Stone Tulungagung” ini ditulis oleh Vicky Ayuni Yuwardaningsih, NIM 1742143298, pembimbing Dr. H. Mashudi, M.Pd.I Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya fenomena penurunan produksi pengrajin batu mozaik di sejumlah tempat usaha di Tulungagung. Penurunan tersbut disebabkan oleh kurangnya ketrampilan yang dimiliki oleh pekerja di tempat pengrajin tersebut. UD. Surya Jaya Stone Tulungagung adalah salah satu unit dagang yang bergerak dibidang usaha kerajinan batu mozaik. UD Surya Jaya Stone selalu melakukan perubahan arah pada perusahaannya dengan meningkatkan perekrutan karyawan dan menyebabkan perubahan dalam lingkungan kerja. Hal tersebut memicu UD Surya Jaya Stone membutuhkan sumber daya manusia yang mempunyai kemampuan atau kompetensi tinggi dalam memecahkan dan menanggulangi masalah supaya tidak bekelanjutan. Dalam hal ini gaya kepemimpinan juga mempengaruhi motivasi kerja para karyawannya untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan untuk mengembangkan usahanya. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui hubungan antara gaya kepemimpinan dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung, (2) mengetahui hubungan antara motivasi kerja dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung, dan (3) mengetahui hubungan antara gaya kepemimpinan dan motivasi kerja dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung. Surya Jaya Stone Tulungagung baik secara parsial maupun secara simulltan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif deskripsi korasional, dengan model Multiple Correlational Multivariate. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan UD. Surya Jaya Stone Tulungaguung yang berjumlah 60 orang, yang kemudian seluruh popolasi tersebut dijadikan responden oleh peneliti. Pengumpulan data dilakukan dengan angket tertutup. Kemudian teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif (menentukan kualifikasi, rata-rata dan persentase) dan analisi korelasi ganda untuk mengetahui dan membuktikan ada tidaknya hubungan yang signifikan serta besarnya korelasi antara variabel independen dengan variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada hubungan yang signifikan antara gaya kepemimpinan dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung, (2) ada hubungan yang signifikan antara motivasi kerja dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung, dan (3) ada hubungan yang signifikanantara gaya kepemimpinan dan motivasi kerja dengan produktivitas kerja karyawan di UD Surya Jaya Stone Tulungagung. Surya Jaya Stone Tulungagung baik secara parsial maupun secara simultan. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Motivasi dan Produktivitas Kerja

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 1742143298 VICKY AYUNI YUWARDANINGSIH
Date Deposited: 23 Aug 2018 08:18
Last Modified: 23 Aug 2018 08:18
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/9099

Actions (login required)

View Item View Item