STRATEGI PEMBIASAAN PERILAKU RELIGIUS SISWA (Studi Multi Kasus di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek)

KRISTINA OKTAFIANI, 17506164038 (2019) STRATEGI PEMBIASAAN PERILAKU RELIGIUS SISWA (Studi Multi Kasus di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek). [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (314kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (248kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (236kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (562kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (921kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan judul “Strategi Pembiasaan Perilaku Religius siswa (Studi Multi Kasus di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek)” ini ditulis oleh Kristina Oktafiani dengan dibimbing oleh Dr. Mohamad Jazeri, S.Ag., M.Pd. dan Prof. Dr. H. Akhyak, M.Ag. Kata Kunci: Strategi, Pembiasaan, Perilaku Religius Penelitian dalam tesis ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena masih banyaknya perilaku-perilaku menyimpang yang masih sering dilakukan oleh siswa bersekolah, misalnya merokok, minum-minuman keras, pelecehan seksual, menonton video porno, mudah terpancing emosi yang mengakibatkan berbicara kotor, tawuran antar pelajar, dan lain sebagainya. Apalagi siswa yang baru lulus dari sekolah dasar dan lanjut ke sekolah menengah pertama, biasanya siswa tersebut masih mulai beradaptasi dengan teman baru dan lingkungan sekolahnya, terkadang bisa mudah dipengaruhi hal-hal yang negatif, mudah meniru gaya temannya misalnya dari gaya berpakaian, perilakunya, ucapan dan lain sebagaianya. Mereka masih belum bisa berpikir akan dampak baik dan buruk bagi diri sendiri. Kenakalan siswa yang menyimpang dari agama bisa disebabkan dari kemajuan tekonologi informasi yang semakin harinya berkembang mengikuti zaman dan tidak dapat dielakkan, seperti adanya google, youtube dan lain-lain, memudahkan anak untuk mencari informasi, mendownload gambar dan video juga dapat mengakibatkan dampak negatif bagi siswa itu sendiri apabila disalahgunakan dalam memakainya. Ada juga pengaruh dari lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat terhadap timbulnya kenakalan siswa. Fokus penelitian dalam penulisan tesis ini adalah: (1) Bagaimana strategi menyusun desain pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek? (2) Bagaimana strategi implementasi pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek? dan (3) Bagaimana strategi mengevaluasi pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek? Metode penelitian, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan multi kasus, lokasi penelitian: SMP Negeri 1 Kampak dan SMP Negeri 1 Gandusari. Sumber data: informan, peristiwa, lokasi dan dokumen. Teknik pengumpulan data: observasi-partisipan, wawancara mendalam dan dokumentasi. Analisis data: analisis data kasus individu dan analisis data lintas kasus. Pengecekan keabsahan data: perpanjangan keikutsertaan, ketekunan/keajegan pengamatan, triangulasi (triangulasi metode, triangulasi sumber data, triangulasi waktu), pemeriksaan sejawat melalui diskusi. Dari hasil penelitian ini, penulis menyimpulkan bahwa: (1) Strategi menyusun desain pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek, secara umum, terdiri dari: a. Melaksanakan kegiatan rapat bersama kepala sekolah dan semua dewan guru dalam menyusun desain pembiasaan perilaku religius siswa, b. Melalui proses pembelajaran dalam pembiasaan perilaku religius siswa, c. Menerapkan pembiasaan perilaku religius, d. Menambah jam untuk kegiatan ekstrakurikuler keagamaan, e. Mendapatkan dukungan dan adanya kerjasama dari warga sekolah, f. Kegiatan pondok ramadhan yang menyampaikan materi selain dari guru PAI juga mengundang bapak ustad dari pondok pesantren, g. Kepala sekolah memberikan kesempatan dan menyerahkan sepenuhnya urusan kepada Guru Pendidikan Agama Islam/ PAI untuk menyusun program yang berkaitan dengan kegamaan di sekolah. (2) Strategi implementasi pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek, secara umum, terdiri dari: a. Shalat dhuhur, b. Shalat dhuha, c. Bersalaman dengan bapak ibu guru, d. Mengucapkan salam, e. Berdoa, f. Kegiatan ekstrakurikuler keagamaan, g. Istighosah, h. Peringatan hari besar Islam (PHBI), i. Tartil Al-Qur’an, j. Membaca Q.S. Al-waaqi’ah setiap hari kamis, k. Membaca surat-surat pendek setiap hari sabtu, l. Mendengarkan kultum, m. Infak setiap hari jum’at, n. Kegiatan insidental yaitu ta’ziyah dan menjenguk orang sakit, o. Semua siswa putri memakai seragam yang menutup aurat. (3) Strategi mengevaluasi pembiasaan perilaku religius siswa di SMPN 1 Kampak dan SMPN 1 Gandusari Trenggalek, secara umum, terdiri dari: a. Mengevaluasi pembiasaan perilaku religius siswa dengan mengamati perilaku siswa sehari-hari disekolah, b. Evaluasi dilakukan ketika melaksanakan rapat dengan semua guru, c. Evaluasi dilakukan setiap minggu, dengan melihat buku catatan siswa, dengan membuat buku sendiri khusus catatan perilaku siswa setiap harinya, kalau siswa banyak melakukan pelanggaran maka akan berdampak pada nilai siswa, tujuan mengevaluasi setiap minggu, supaya bisa cepat mengetahui perkembangan siswa dan dapat mengontrol sikap siswa yang tidak baik, d. Kegiatan keagamaan yang dilaksanakan setiap hari di sekolah dapat membiasakan siswa berperilaku religius dan dapat membentuk kepribadian muslim pada diri anak.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 17506164038 KRISTINA OKTAFIANI
Date Deposited: 26 Aug 2019 07:12
Last Modified: 26 Aug 2019 07:12
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/13190

Actions (login required)

View Item View Item