Penggunaan Media Program Autoplay Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Dan Motivasi Siswa Kelas VII A MTs Negeri Ngantru

Kistatuhu, Nurul Wahidatul (2014) Penggunaan Media Program Autoplay Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Dan Motivasi Siswa Kelas VII A MTs Negeri Ngantru. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
2. AWAL.pdf

Download (383kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. BAB I.pdf

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. BAB II.pdf

Download (517kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. BAB III.pdf

Download (362kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB IV.pdf

Download (635kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB V.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (166kB) | Preview
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id

Abstract

Kata Kunci: Autoplay, Hasil belajar, Motivasi Belum maksimalnya guru dalam mengembangkan media pembelajaran yang efektif di era globalisasi ini menuntut guru agar mampu mengadakan pembaharuan dalam proses pembelajaran dengan menggunakan alat-alat yang dapat disediakan oleh sekolah, dan tidak menutup kemungkinan bahwa alat-alat tersebut sesuai dengan perkembangan zaman. Selain itu, guru juga dituntut untuk dapat mengembangkan keterampilan membuat media pembelajaran yang akan digunakannya apabila media tersebut belum tersedia. Menyikapi permasalahan tersebut, perlu dikembangkan media pembelajaran yang tepat dan efektif. Media program autoplay merupakan salah satu media belajar yang menjadikan pembelajaran lebih efektif, kreatif, dan menyenangkan karena peserta didik bisa belajar sesuai dengan kemampuannya. Dengan penerapan media autoplay dalam pembelajaran matematika pada materi garis dan sudut diharapkan mampu meningkatkan hasil belajar dan motivasi siswa. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan penggunaan media program autoplay dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII MTs Negeri Ngantru (2) Untuk mendeskripsikan motivasi siswa kelas VII MTs Negeri Ngantru setelah pembelajaran menggunakan media program autoplay. Jenis penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (Class Action Research) sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Sasaran penelitian ini adalah peserta didik kelas VII A MTs Negeri Ngantru pada materi garis dan sudut. Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data antara lain tes, observasi, wawancara, catatan lapangan, dokumentasi, dan angket. Analisis data yang digunakan mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini apabila penguasaan materi peserta didik mencapai 75% dari tujuan yang seharusnya dicapai, dengan nilai KKM 75. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II yaitu hasil belajar peserta didik siklus I dengan nilai rata-rata 72,68 (53,65%) dan pada siklus II dengan nilai rata-rata 79,02 (78,04%). Selain itu motivasi siswa juga mengalami peningkatan dari sebelum tindakan dan sesudah tindakan yaitu motivasi siswa sebelum tindakan mencapai 36,58% siswa yang mempunyai motivasi tinggi dan 63,41% siswa yang mempunyai motivasi rendah, kemudian setelah di beri tindakan motivasi siswa meningkat menjadi 58,53% siswa yang mempunyai motivasi tinggi dan 41,47% sisiwa yang mempunyai motivasi sedang. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan media program autoplay dapat xvi meningkatkan hasil belajar dan motivasi siswa kelas VII A MTs Negeri Ngantru pada materi garis dan sudut.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 05 Nov 2014 07:46
Last Modified: 05 Nov 2014 07:46
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/141

Actions (login required)

View Item View Item