PERANAN BIMBINGAN DAN PENYULUHAN DALAM MENANGGULANGI KESULITAN BELAJAR SISWA DI SMA DIPONEGORO TULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2008/2009

KURNIAWAN, HENDRA (2009) PERANAN BIMBINGAN DAN PENYULUHAN DALAM MENANGGULANGI KESULITAN BELAJAR SISWA DI SMA DIPONEGORO TULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2008/2009. [ Skripsi ]

[img] Text
b1-mak.rtf

Download (127kB)
[img] Text
b-2-mak.doc

Download (155kB)
[img] Text
b3-bmb.doc

Download (75kB)
[img] Text
b-4 mak.doc

Download (340kB)
[img] Text
BAB V.doc

Download (33kB)
[img] Text
cov.skrp.doc

Download (467kB)
[img] Text
pstk-dro.doc

Download (39kB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Kata Kunci: Bimbingan dan Penyuluhan dan Kesulitan Belajar Latar Belakang Masalah: Dalam kegiatan pembelajaran termasuk pembelajaran mandiri selalu dijumpai adanya peserta didik yang mengalami kesulitan dalam mencapai standar kompetensi, kompetensi dasar dan penguasaan materi pembelajaran yang telah ditentukan. Secara garis besar kesulitan dimaksud dapat berupa kurangnya pengetahuan prasyarat, kesulitan memahami materi pembelajaran, maupun kesulitan dalam mengerjakan tugas-tugas latihan dan menyelesaikan soal-soal ulangan. Secara khusus, kesulitan yang dijumpai peserta didik dapat berupa tidak dikuasainya kompetensi dasar mata pelajaran tertentu, misalnya operasi bilangan dalam matematika; atau membaca dan menulis dalam pelajaran bahasa. Agar peserta didik dapat memecahkan kesulitan tersebut perlu “adanya bantuan. Bantuan dimaksud berupa pemberian pembelajaran remedial atau perbaikan. Untuk keperluan pemberian pembelajaran remedial perlu dipilih strategi dan langkah-langkah yang tepat setelah terlebih dahulu diadakan diagnosis terhadap kesulitan belajar yang dialami peserta didik.Keberadaan bimbingan dan penyuluhan di sekolah yang berperan untuk membantu siswa yang mengalami kesulitan dalam berbagai hal terutama masalah kesulitan belajar harus senantiasa mendapat perhatian yang serius agar kesulitan belajar tersebut dapat segera teratasi. Dari sini peranan bimbingan dan penyuluhan di sekolah mulai diperlakukan dan bukan saja untuk mengatasi kesulitan belajar siswa akan tetapi juga membantu guru dalam mengenal siswanya secara lebih dalam sehingga bimbingan dan penyuluhan lebih sistematis dan bermutu. Rumusan Masalah: 1) Bagaimana peranan bimbingan dan penyuluhan dalam menanggulangi kesulitan belajar siswa dengan bimbingan secara preventif (bersifat mencegah) di SMA Diponegoro Tulungagung Tahun Pelajaran 2008/2009?, 2) Bagaimana peranan bimbingan dan penyuluhan dalam menanggulangi kesulitan belajar siswa dengan bimbingan secara kuratif (bersifat menyembuhkan) di SMA Diponegoro Tulungagung Tahun Pelajaran 2008/2009? Dalam penelitian ini digunakan metode angket, dokumentasi dan interview. Angket digunakan untuk memperoleh data tentang hubungan bimbingan dan penyuluhan belajar terhadap kesulitan belajar siswa SMU Diponegoro yang digunakan sebagi objek penelitian. Sedangkan metode dokumentasi dan interview digunakan untuk menggali data tentang populasi, sampel, sarana dan prasarana pendidikan dan dokumen SMU Diponegoro. Setelah penulis mengadakan penelitian dengan menggunakan beberapa metode di atas, penulis menggunakan rumus Persentase. Setelah data dianalisis, akhirnya dapat disimpulkan bahwa 1) Bahwa peranan bimbingan dan penyuluhan dalam menanggulangi kesulitan belajar siswa dengan bimbingan secara preventif (bersifat mencegah) di SMA Diponegoro Tulungagung Tahun Pelajaran 2008/2009 adalah cukup baik, 2) Bahwa peranan bimbingan dan penyuluhan dalam menanggulangi kesulitan belajar siswa dengan bimbingan secara kuratif (bersifat menyembuhkan) di SMA Diponegoro Tulungagung Tahun Pelajaran 2008/2009 adalah cukup baik.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 02 Oct 2015 01:58
Last Modified: 02 Oct 2015 01:58
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2454

Actions (login required)

View Item View Item