ALFIANI NADHIROH, 12207183131 (2022) MANAJEMEN PERPUSTAKAAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA SISWA DI SMA NEGERI 1 KARANGAN KABUPATEN TRENGGALEK. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (2MB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (244kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (17kB) |
||
|
Text
BAB I.pdf Download (337kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (287kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (135kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (382kB) |
||
Text
BAB V .pdf Restricted to Repository staff only Download (184kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (113kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf Download (176kB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Manajemen Perpustakaan Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di SMA Negeri 1 Karangan Kabupaten Trenggalek” ini ditulis oleh Alfiani Nadhiroh, NIM 12207183131. Jurusan Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing Dr. Hj. Indah Komsiyah, S.Ag., M.Pd. Kata Kunci: Manajemen Perpustakaan, Minat Baca, Siswa. Manajemen perpustakaan merupakan suatu proses pengelolaan dan pengoptimalan sumber daya manusia dalam rangka mencapai tujuan perpustakaan yang didasarkan pada prinsip-prinsip organisasi perpustakaan dan teori-teori yang ada di dalam manajemen perpustakaan. Adanya menajemen perpustakaan yang baik diharapkan mampu membuat seluruh citivas sekolah terutama siswa yang ada di lembaga pendidikan SMA Negeri 1 Karangan dalam mengembangkan ilmu pengetahuannya baik dalam bidang akademik maupun non akademik, serta diharapkan mampu meningkatkan minat baca siswa di lembaga pendidikan tersebut. Kegiatan manajemen adalah kegiatan yang mencerminkan adanya sebuah sistem terkait dengan berbagai aspek untuk mendukungnya. Adapun faktor dalam sebuah manajemen perpustakaan seperti: Kebijakan dan prosedur, Manajemen koleksi, pendanaan dan pengadaan, Manajemen fasilitas, Sumber daya manusia dan perencanaan. Berdasarkan hal tersebut maka peneliti termotivasi untuk melakukan penelitian yang hasilnya akan dituangkan dalam bentuk Skripsi dengan judul Manajemen Perpustakaan Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di SMA Negeri 1 Karangan Kabupaten Trenggalek. Didalam penelitian ini hanya dibatasi dengan manajemen koleksi dengan fokus penelitian antara lain ialah (1) Bagaimana rencana pengembangan koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan. (2) Bagaimana kegiatan katalogisasi koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan. (3) Bagaimana kegiatan pemilahan koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan. Tujuan penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui rencana pengembangan koleksi bahan pustaka, kegiatan katalogisasi serta kegiatan pemilahan koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan alur tahapan yaitu pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian ini, penulis menyimpulkan bahwa: (1) Rencana pengembangan koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan harus disesuaikan dengan kebutuhan pemakai perpustakaan khusunya siswa dan sesuai dengan kurikulum yang berlaku sehingga sesuai dengan target pembaca. (2) Kegiatan katalogisasi koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan. Katalog yang digunakan di perpustakaan SMA Negeri 1 Karangan yaitu dengan menggunakan katalog pengarang. Selain itu dalam pembuatan katalog pengelola perpustakaan menggunakan aplikasi yang bernama “InlisLike” yang sudah langsung dari otomasi perpustakaan. Katalog yang sudah di input kedalam komputer kemudian di cetak dalam bentuk kartu katalog yang berukuran 7,5 cm x 12,5 cm. (3) Kegiatan pemilahan koleksi bahan pustaka dalam meningkatkan minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karangan dilakukan dengan cara pengklasifikasian bahan pustaka dengan menggunakan sistem DDC (Klasifikasi Persepuluhan Dewey) dengan membagi ilmu pengetahuan dalam 10 kelas utama yang diberi angka mulai dari 000 sampai dengan 900.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Menengah Atas Ilmu Perpustakaan > Perpustakaan Sekolah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | 12207183131 ALFIANI NADHIROH |
Date Deposited: | 21 Jul 2022 04:07 |
Last Modified: | 21 Jul 2022 04:07 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/28048 |
Actions (login required)
View Item |