STRATEGI GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENANAMKAN NILAI KEDISIPLINAN MELALUI PEMBIASAAN SHOLAT DHUHA BERJAMAAH DI MTS AT-THOHIRIYAH NGANTRU TULUNGAGUNG

SALAMATUL MAGHFIROH, 12201183041 (2022) STRATEGI GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENANAMKAN NILAI KEDISIPLINAN MELALUI PEMBIASAAN SHOLAT DHUHA BERJAMAAH DI MTS AT-THOHIRIYAH NGANTRU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (750kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (388kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (482kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (545kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (465kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (647kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (692kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (285kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (408kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Akidah Akhlak dalam Menanamkan Nilai Kedisiplinan Melalui Pembiasaan Sholat Dhuha Berjamaah di MTs At Thohiriyah Ngantru Tulungagung” ini ditulis oleh Salamatul Maghfiroh, NIM. 12201183041, Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan ilmu Keguruan (FTIK), pembimbing Dr. Nurul Hidayat, M.Ag. Kata Kunci: Strategi Guru, Akidah Akhlak, Nilai Kedisiplinan, Sholat Dhuha Kehidupan pada masa anak-anak dengan berbagai pengaruhnya adalah masa kehidupan yang sangat penting karena terjadinya stimulasi dan perlakuan dari lingkungan yang ditemuinya akan berpengaruh besar terhadap kepribadiannya. Untuk membentuk kepribadian yang baik, maka diperlukan adanya strategi dari guru. Salah satunya adalah dengan pembiasaan sholat dhuha berjamaah yang dilaksanakan setiap hari. Pembiasaan tersebut bertujuan untuk menanamkan nilai kedisiplinan pada diri peserta didik. Kebiasaan melaksanakan sholat dhuha berjamaah merupakan upaya mewujudkan fondasi anak sholeh dan unggul. Pelaksanaan sholat dhuha berjamaah tersebut tentu akan melatih kedisiplinan peserta didik di MTs At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan perencanaan guru akidah akhlak dalam menanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah di MTs At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. (2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan guru akidah akhlak dalam menanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah di MTs At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. (3) Untuk mendeskripsikan evaluasi guru akidah akhlak dalam menanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah di MTs At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Analisis data dimulai dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) perencanaan stratgei guru akidah akhlak dalam menanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah yaitu membuat peraturan untuk peserta didik untuk mengikuti pembiasaan sholat dhuha dan jika tidak mengikuti peraturan tersebut akan mendapat sanksi atau hukuman, stelah peraturan dibuat yang selanjutnya adalah pelaksanaan dari peraturan tersebut. (2) pelaksanaan strategi guru akidah akhlak dalam menanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah yaitu diadakan apel pagi di halaman madrasah, ketika apel pagi ini disampaikan berbagai informasi maupun motivasi kepada siswa seperti pentingnya menanamkan nilai kedisiplinan melalu pembiasaan sholat dhuha berjamaah, setelah apel pagi peserta didik diarahkan ke mushola untuk melakukan tadarus Al-Qur’an, dan diakhiri dengan sholat dhuha berjamaah. (3) evaluasi guru akidah akhlak dalammenanamkan nilai kedisiplinan melalui pembiasaan sholat dhuha berjamaah yaitu melalui absensi kehadiran yang dilakukan setiap hari dan ketika ada siswa yang tidak mengikuti sholat dhuha berjamaah maka akan diberikan sanksi atau hukuman.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201183041 SALAMATUL MAGHFIROH
Date Deposited: 02 Aug 2022 04:16
Last Modified: 02 Aug 2022 04:16
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/28628

Actions (login required)

View Item View Item