KREATIVITAS GURU DALAM PROSES PEMBELAJARAN AL-QUR’AN HADITS DI MTs NEGERI ARYOJEDING REJOTANGAN TULUNGAGUNG 2016/2017

KHUSNUL AFIFAH, 2811123122 (2016) KREATIVITAS GURU DALAM PROSES PEMBELAJARAN AL-QUR’AN HADITS DI MTs NEGERI ARYOJEDING REJOTANGAN TULUNGAGUNG 2016/2017. [ Skripsi ]

[img] Text
1-SAMPUL.pdf

Download (266kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (315kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (514kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (276kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (289kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (343kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (157kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (70kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Kreatifitas Guru dalam Proses Pembelajaran Al-Qur’an Hadits di MTs Negeri Aryojeding Rejotangan Tulungagung” ini ditulis oleh Khusnul Afifah, NIM. 2811123122, pembimbing Anisatul Mufarokah, M.Pd.I. Kata kunci : Kreativitas guru, Proses pembelajaran. Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah fenomena bahwa sebuah proses pembelajaran sangat tergantung oleh keberadaan seorang guru. Proses pembelajaran mau dibawa kemana hal itu ada di tangan guru. Output yang dihasilkan akan seperti apa juga sangat tergantung oleh guru yang mengajarnya. Terlebih apabila ini merupakan guru mata pelajaran al-Qur’an Hadits, karena mengingat pentingnya al-Qur’an dan al-hadits dalam kehidupan umat Islam. Terlebih siswa yang notabene dari madrasah harus lebih mampu jika dibandingkan dengan siswa dari sekolah umum. Keberhasilan sebuah proses pembelajaran erat kaitannya dengan kreativitas guru dalam pembelajaran. Guru harus senantiasa menggali kemampuannya dan meningkatkan kreativitasnya. Baik dalam penggunaan media pembelajaran maupun dalam penggunaan metode pembelajaran. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah Bagaimana kreativitas guru dalam proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits dengan menggunakan media pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung? Bagaimana kreativitas guru dalam proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits dengan menggunakan metode pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung? Apa saja faktor pendukung dan penghambat kreativitas guru dalam proses pembelajaran menggunakan media dan metode pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung?Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kreativitas guru dalam proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits dengan menggunakan media pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung. Untuk mengetahui kreativitas guru dalam proses pembelajaran Al-Qur’an Hadits dengan menggunakan metode pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung. Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat kreativitas guru dalam proses pembelajaran menggunakan media dan metode pembelajaran di MTsN Aryojeding Rejotangan Tulungagung. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian studi kasus dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu : (1) Wawancara (2) Observasi, dan (3) Dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah Miles dan Hubermen yang terdiri dari: (1) Reduksi data (2) Penyajian data, dan (3) Verifikasi atau penarikan kesimpulan. Adapun teknik pengecekankan keabsahan data yang digunakanyaitu: (1) Perpanjang keikutsertaan (2) Ketekunan/keajekan pengamat dan (3) Triangulasi yaitu Triangulasi teknik dan Triangulasi sumber data. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa : (1) Kreativitas guru dalam proses pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran di MTs Negeri Aryojeding yang meliputi penggabungan dua atau lebih media pembelajaran dalam satu kali proses pembelajaran, memanfaatkan sarana prasarana dengan semaksimal mungkin dengan menyesuaikan situasi dan kondisi siswa, Di mana bentuk kreativitas tersebut telah tergambar seperti menggabungkan beberapa media pembelajaran (modul cerdas hilmi putra, LCD Proyektor), (Modul cerdas hilmi putra, internet dan laptop), (Modul cerdas hilmi putra, Juz amma, pengeras suara), (Modul cerdas hilmi putra, al-Qur’an terjemah, dan tajuwid). Dan dapat disimpulkan bahwa media yang sering digunakan oleh guru Al-Qur’an Hadits di MTsN Aryojeding yang meliputi : a) Media cetak yang terdiri dari : Modul cerdas Al-Qur’an Hadits Hilmi Putra, Juz amma, Al-Qur’an Terjemah, Tajuwid. b) Media Elektronik yang terdiri dari : LCD Proyektor, Laptop, Internet, Pengeras Suara. (2) Kreativitas guru dalam proses pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran di MTs Negeri Aryojeding yang meliputi penggabungan dua atau lebih metode pembelajaran dalam satu kali proses pembelajaran, memanfaatkan sarana dan prasarana dengan semaksimal mungkin dengan menyesuaikan situasi dan kondisi siswa, Di mana bentuk kreativitas tersebut telah tergambar sebagai berikut, menggabungkan dua atau lebih metode pembelajaran (ceramah, diskusi kelompok kecil, snowball, Tanya jawab dan resitasi), (ceramah, diskusi kelompok kecil, sort card, hafalan, dan resitasi), (ceramah, diskusi kelompok kecil, Tanya jawab, dan resitasi) Dan dapat disimpulkan bahwa metode yang sering digunakan oleh guru Al-Qur’an Hadits di MTs Negeri Aryojeding adalah sebagai berikut : Metode ceramah, Metode diskusi kelompok kecil, Snow ball, Sort Card, Metode hafalan, metode Tanya jawab, metode resitasi. (3) Faktor pendukung dan penghambat dalam penggunaan media dan metode pembelajaran, sebenarnya hanya terdapat dua faktor yaitu faktor internal (faktor dari dalam) dan faktor eksternal (faktor dari luar). Kemudian kedua faktor ini dipecah menjadi beberapa faktor, di mana faktor pendukung dalam penggunaan media dan metode pembelajaran adalah : Kesadaran guru Al-Qur’an Hadits, sarana dan prasarana yang tersedia, Program yang jelas dan terjadwal. Sedangkan faktor penghambat dalam penggunaan media dan metode pembelajaran adalah : Kurangnya kesadaran dari siswa, lingkungan dari rumah, dukungan dari orang tua, tayangan yang tidak mendidik.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 2811123122 KHUSNUL AFIFAH
Date Deposited: 21 Oct 2016 07:49
Last Modified: 21 Oct 2016 07:49
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3969

Actions (login required)

View Item View Item