KAJIAN ETNOBOTANI TUMBUHAN PADA RITUAL JAMASAN KYAI BONTO DI DESA KEBONSARI KECAMATAN KADEMANGAN KABUPATEN BLITAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS BOOKLET

AFUZA MEDINA, 17208163007 (2023) KAJIAN ETNOBOTANI TUMBUHAN PADA RITUAL JAMASAN KYAI BONTO DI DESA KEBONSARI KECAMATAN KADEMANGAN KABUPATEN BLITAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS BOOKLET. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (645kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (563kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (212kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (580kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (492kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (694kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (208kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Kajian Etnobotani Tumbuhan pada Ritual Jamasan Kyai Bonto Desa Kebonsari Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar sebagai Media Pembelajaran Berbasis Booklet” ditulis oleh Afuza Medina, Jurusan Tadris Biologi, NIM. 17208163007, dibimbing oleh Dr. Eni Setyowati, S.Pd.,M.M. Kata Kunci : Booklet, Etnobotani, Jamasan, Media Pembelajaran Penelitian ini dilatar belakangi oleh kepercayaan masyarakat terhadap suatu tradisi yang tidak dapat dipisahkan dari tumbuhan. Masyarakat dan kebudayaannya memiliki hubungan dengan tumbuhan dalam pemanfaatannya. Salah satu kebudayaan yang telah memanfaatkan tumbuhan untuk ritual adat adalah jamasan Kyai Bonto di desa Kebonsari. Tradisi ini diselenggarakan setiap tahun pada tanggal 12 Robi’ul Awal (Kalender Hijriyah). Tradisi ini dipimpin langsung oleh pemuka adat beserta tokoh-tokoh terkemuka dan disaksikan oleh masyarakat. Jamasan merupakan ritual memandikan pusaka yang biasanya terdapat sesaji terdiri dari bunga, buah-buahan minuman, dan makanan. Namun, belum diketahui jenis-jenis tumbuhan yang digunakan, sehingga diperlukan penelitian tentang etnobotani khususnya pada ritual jamasan Kyai Bonto. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan etnobotani tumbuhan pada ritual Jamasan Kyai Bonto di desa Kebonsari kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar. (2) untuk mendeskripsikan media pembelajaran berbasis booklet hasil kajian etnobotani tumbuhan pada ritual Jamasan Kyai Bonto di desa Kebonsari kecamatan Kademangan kabupaten Blitar. Penelitian ini merupakan penelitian campuran (Mixed methods) yang dibagi menjadi dua bagian, yaitu penelitian kualitatif dan penelitian R&D. Maksud dari penelitian kualitatif yaitu menggambarkan dan mendeskripsiskan tumbuhan yang digunakan pada ritual jamasan Kyai Bonto, baik secara pemanfaatan, bagian yang digunakan, dan penjelasan singkat mengenai morfologi masing-masing jenis tumbuhan. Sedangkan, penelitian pengembangan (R&D) yang dilakukan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis booklet. Pada metode penelitian tahap I : metode yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengumpulan data diawali dengan mencari informasi jenis tumbuhan yang digunakan pada ritual jamasan. Analisis data dilakukan untuk mendeskripsikan jenis tumbuhan. Pada metode penelitian tahap II : model pengembangan yang digunakan berupa ADDIE, dan yang digunakan hanya 3 langkah yaitu Analisis, Design dan Pengembangan. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument validasi. Hasil penelitian ini ditemukan 23 jenis tumbuhan. Tumbuhan yang paling banyak digunakan dalam upacara jamasan pusaka berasal dari famili Solanaceae sebanyak 17,39%. Urutan kedua tumbuhan yang paling banyak digunakan pada upacara jamasan pusaka adalah famili Poaceae, Fabaceae, Zingiberaceae, dan Amaryllidaceae sebanyak 8,69%. Bagian tumbuhan yang paling banyak digunakan pada upacara jamasan pusaka adalah buah sebesar 47,82% dan umbi 21,73%. Buah-buahn yang digunakan berasal dari sedekah bumi pada acara jamasan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Biologi > Pertumbuhan
Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi
Depositing User: S.AP 199212082019032026 Laila Rifa'atul Azizah
Date Deposited: 02 Oct 2023 04:03
Last Modified: 02 Oct 2023 04:03
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40677

Actions (login required)

View Item View Item