PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IX PADA MATERI BIOTEKNOLOGI DI MTs AL HUDA BANDUNG

YULIANA NUR LATIFAH, 12208193005 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IX PADA MATERI BIOTEKNOLOGI DI MTs AL HUDA BANDUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER .pdf

Download (756kB)
[img] Text
ABSTRAK .pdf

Download (450kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (167kB)
[img] Text
BAB I .pdf

Download (257kB)
[img] Text
BAB II .pdf
Restricted to Registered users only

Download (341kB)
[img] Text
BAB III .pdf
Restricted to Registered users only

Download (418kB)
[img] Text
BAB IV .pdf
Restricted to Registered users only

Download (401kB)
[img] Text
BAB V .pdf
Restricted to Registered users only

Download (256kB)
[img] Text
BAB VI .pdf
Restricted to Registered users only

Download (122kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf

Download (237kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IX pada Materi Bioteknologi di MTs Al-Huda Bandung” ditulis oleh Yuliana Nur Latifah, NIM. 12208193005, Pembimbing : Muhammad Iqbal Filayani, M.Si. Kata Kunci : Problem Based Learning (PBL), Hasil Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta dimana masih banyak proses pembelajaran di kelas yang masih berpusat pada guru sehingga siswa hanya menerima apa yang disampaikan dan kurang terlibat secara aktif. Hal tersebut menyebabkan kurangnya pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran sehingga terjadi penurunan hasil belajar. Pembelajaran dapat dikatakan aktif, efektif, dan efisien apabila dapat melibatkan siswa secara aktif sehingga proses pembelajaran tidak lagi berpusat pada guru. Penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning merupakan salah satu alternatif pembelajaran yang dapat dilakukan agar siswa dapat terlibat secara aktif dalam pembelajaran serta siswa dapat memahami materi pembelajaran sehingga hasil belajar siswa dapat meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap terhadap hasil belajar siswa kelas IX pada materi biotekbologi di MTs Al-Huda Bandung, (2) untuk mengetahui pengaruh dalam penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap terhadap hasil belajar siswa kelas IX pada materi biotekbologi di MTs Al-Huda Bandung. Metode penelitian ini menggunakan pendekatatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu atau Quasi Eksperimental, dengan desain Nonequivalent Control Group Desaign. Sampel yang dipilih dalam penelitian ini menggunakan teknik Nonprobability Sampling, dan proses pengambilan data menggunakan instrumen tes yang berupa pre-test dan post-test. Hasil dari penelitian ini adalah : (1) Penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dilakukan dengan tiga kegiatan yaitu kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan akhir. Kegiatan awal terdiri dari menciptakan stimulus, apersepsi, motivasi, pemberian acuan, serta pembagian kelompok belajar. Pada kegiatan inti mulai memasuki sintaks model pembelajaran Problem Based Learning yang terdiri dari orientasi siswa pada masalah, mengorganisasi siswa untuk penyelidikan, pelaksanaan investigasi, megembangkan dan menyajikan hasil, serta menganalisis dan mengevaluasi hasil penyelidikan. Kegiatan akhir yang berupa kesimpulan serta pemberian penguatan. (2) Terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning terhadap hasil belajar IPA siswa kelas IX MTs Al-Huda Bandung Tulungagung yang ditunjukkan dengan adanya data hasil uji Independent Sample t-test yang memperoleh hasil nilai signifikansi sebesar 0,004 dimana 0,004 < 0,05 dan nilai thitung yang diperoleh sebesar 3,024 dengan nilai ttabel = 1,678. Nilai thitung lebih besar dari pada ttabel (3,024 > 1,678).

Item Type: Skripsi
Subjects: Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi
Depositing User: 12208193005 YULIANA NUR LATIFAH
Date Deposited: 30 Oct 2023 07:28
Last Modified: 30 Oct 2023 07:28
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41570

Actions (login required)

View Item View Item