IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN USHUL FIQIH KELAS 11 KEAGAMAAN MAN 1 NGANJUK

MUHAMMAD FATKHUL AMIN, 12201193347 (2023) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN USHUL FIQIH KELAS 11 KEAGAMAAN MAN 1 NGANJUK. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (891kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (444kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (67kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (195kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (274kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (172kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (785kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (197kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (87kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (129kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Implementasi Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kritis Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ushul Fiqih Kelas 11 Keagamaan MAN 1 Nganjuk”. Skripsi ini ditulis oleh Muhammad Fatkhul Amin, NIM 12201193347, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Prodi Pendidikan Agama Islam, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang di bimbing oleh bapak Dr. H. Abd. Aziz, M.Pd.I Kata Kunci : Model Pembelajaran Problem Based Learning, Berfikir Kritis Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena dimana proses pembelajaran kurang berjalan dengan baik. Menyadari kondisi tersebut seyogyanya lembaga pendidikan utamanya guru harus memiliki cara atau model tertentu untuk meningkatkan pembelajarannya. Sehingga pada akhirnya dapat membantu siswa menemukan makna dalam pembelajaran dengan cara menghubungkan materi ajar dengan masalah dalam konteks kehidupan sehari-hari. Guru ushul fiqih di MAN 1 Nganjuk memiliki model pembelajaran khusus yakni Problem Based Learning dalam meningkatkan berfikir kritis peserta didik. Dengan menggunakan berbagai metode seperti ceramah, bermain, diskusi kelompok, presentasi. Tujuan penelitian skripsi ini meliputi antara lain : (1) Untuk mendeskripsikan Pengorganisasian Siswa Pada Pelaksananan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kritis Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ushul Fiqih Kelas 11 Keagamaan. (2) Untuk Mendeskripsikan Pengembangan Hasil Karya Siswa Pada Pelaksananan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kritis Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ushul Fiqih Kelas 11 Keagamaan. (3) Untuk Mendeskripsikan Evaluasi Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kritis Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ushul Fiqih Kelas 11 Keagamaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis data deskriptif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis data kualitatif dengan alur reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Pengorganisasian siswa pada pelaksananan model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan kemampuan berfikir kritis peserta didik pada mata pelajaran ushul fiqih kelas 11 Keagamaan MAN 1 Nganjuk adalah sebagai berikut: (a) Orientasi siswa pada masalah (b) Pendefinisian dan pengorganisasian tugas belajar (c) Penyajian masalah (d) Korelasi (menghungkan materi pembelajaran dengan masalah). (2) Pengembangan hasil karya siswa pada pelaksananan model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan kemampuan berfikir kritis peserta didik pada mata pelajaran ushul fiqih kelas 11 Keagamaan MAN 1 Nganjuk adalah sebagaiberikut: (a) Merumuskan masalah (b) Merumuskan hipotesis (c) Menyajikan hasil karya (d) Mengumpulkan data (e) Merumuskan kesimpulan. (3) Evaluasi model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan kemampuan berfikir kritis peserta didik pada mata pelajaran ushul fiqih kelas 11 Keagamaan MAN 1 Nganjuk adalah sebagai berikut : (a) Melakukan refleksi (b) Merumuskan hasil refleksi.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Menengah Atas
Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201193347 MUHAMMAD FATKHUL AMIN
Date Deposited: 23 Jan 2024 03:39
Last Modified: 23 Jan 2024 03:39
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42785

Actions (login required)

View Item View Item