WIDARI RETNA FITROHATI, 2811123229 (2016) STRATEGI USTADZ DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR RISALATUL MAHIDL PADA SANTRI PONDOK PESANTREN HIDAYATUL MUBTADIIEN ASRAMA PUTRI SUNAN PANDANARAN NGUNUT TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (578kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (148kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (712kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (149kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (274kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (101kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (13kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (99kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Ustadz Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Risalatul Mahidl Pada Santri Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadiien Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung” ini ditulis oleh Widari retna fitrohati, NIM. 2811123229, pembimbing Dr. H. Nur Efendi, M.Ag. Kata Kunci: Strategi, Motivasi, Risalatul Mahidl Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena pendidikan Islam pada masa kini yang dihadapkan pada tantangan zaman yang lebih berat diantaranya adalah maraknya berbagai macam teknologi yang semakin canggih yang tidak secara langsung dapat mempengaruhi perkembangan mental dan pola pikir manusia. Dalam menghadapi tantangan terebut, di PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung seorang guru khususnya ustadz/ ustadzah berupaya semaksimal mungkin untuk dapat memberikan dorongan/motivasi kepada santrinya untuk tidak meninggalkan ajaran Islam seperti belajar Risalatul Mahidl yang jarang sekali di pelajari secara mendalam oleh para wanita terutama dikalangan umun anak-anak remaja. Sehingga kader-kader Islam diharapkan di masa depan memiliki ketangguhan IMTAQ seiring dengan perkembangan IPTEK yang pesat. Yang menjadi rumusan masalah dalam skripsi ini adalah : (1) Bagaimana Strategi Ustadz dalam meningkatkan motivasi belajar Risalatul Mahidl pada santri PPHM Asrama Putri Sunan Pandan Aran Ngunut Tulungagung? (2) Faktor – faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat dalam upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Risalatul Mahidl pada Santri PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan penelitian dalam hal ini adalah : 1. Untuk mengetahui bagaimana strategi Ustadz dalam meningkatkan Motivasi belajar Risalatul Mahidl pada santri PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung.2. Untuk mengetahui Faktor-faktor yang menjadi pendorong dan penghambat dalam upaya meningkatkan Motivasi belajar Risalatul Mahidl pada santri PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung. Skripsi ini disusun berdasarkan data lapangan yang menggunakan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi serta pengecekan keabsahan secara Trianggulasi, lalu dianalisis secara induktif. Setelah penulis mengadakan penelitian dengan beberapa metode di atas memperoleh hasil bahwa: 1). Adapun strategi guru dalam menumbuhkan motivasi belajar Risalatul Mahidl di PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung bentuknya meliputi: Melalui pembiasaan, melalui pengawasan, pemberian poin/nilai, pemberian penghargaan/riward, serta pemberian hukuman. 2). Ada beberapa faktor yang menjadi pendukung dan penghambat guru dalam menumbuhkan motivasi belajar Risalatul Mahidl di PPHM Asrama Putri Sunan Pandanaran Ngunut Tulungagung yaitu: (a) Faktor Pendukung: Adanya minat dari anak didik untuk mau belajar Risalatul Mahidl, tersedianya fasilitas/ sarana dan prasarana yang dapat menunjang belajar Risalatul Mahidl, adanya ekstra ubudiyah untuk seluruh santri, guru selain guru Risalatul Mahidl turut membantu. (b) Faktor Penghambat: Kurang adanya kesadaran anak didik akan pentingnya belajar Risalatul Mahidl, dan kurangnya alokasi waktu.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > Pendidikan Islàm |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 2811123229 WIDARI RETNA FITROHATI |
Date Deposited: | 29 Dec 2016 07:00 |
Last Modified: | 29 Dec 2016 07:00 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/4400 |
Actions (login required)
View Item |