HUBUNGAN KEMAMPUAN LITERASI KIMIA DENGAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI ILMIAH PADA MATERI ASAM BASA

IMA NURHAYATI, 126212202054 (2024) HUBUNGAN KEMAMPUAN LITERASI KIMIA DENGAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI ILMIAH PADA MATERI ASAM BASA. [ Skripsi ]

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (990kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (269kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (278kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (182kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (306kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (436kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (262kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (284kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (93kB) | Preview
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Ima Nurhayati, NIM. 126212202054, Tahun 2024, “Hubungan Kemampuan Literasi Kimia dengan Keterampilan Argumentasi Ilmiah pada Materi Asam Basa”, Skripsi, Prodi: Tadris Kimia, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing Skripsi: Naimatul Khoiroh, M.Si. Kata Kunci: Literasi Kimia, Argumentasi Ilmiah, Korelasi, Materi Asam Basa Kemampuan literasi kimia sangat diperlukan bagi siswa untuk menyiapkan diri agar mampu bersaing di abad 21. Literasi kimia berhubungan dengan kemampuan siswa untuk menggunakan pengetahuan dan menerapkan ilmu kimia dalam kehidupan sehari – hari. Salah satu aspek yang dapat meningkatkan kemampuan literasi kimia adalah keterampilan argumentasi ilmiah. Argumentasi ilmiah memiliki peran penting dalam pemahaman konsep – konsep ilmiah pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan 1) profil kemampuan literasi kimia siswa, 2) profil keterampilan argumentasi ilmiah siswa, dan 3) hubungan kemampuan literasi kimia dengan keterampilan argumentasi ilmiah siswa MAN 3 Tulungagung pada materi asam basa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain korelasional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah simple random sampling sehingga diperoleh 36 sampel dari 56 populasi siswa kelas XI MAN 3 Tulungagung tahun ajaran 2023 / 2024 yang sudah menerima materi asam basa. Teknik pengumpulan data penelitian menggunakan instrumen tes esai kemampuan literasi kimia sebanyak 10 soal dan tes esai keterampilan argumentasi ilmiah dengan teori yang dikembangkan oleh Mc Neil & Krajcik 2011 sebanyak 3 soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji korelasi Person product moment. Analisis data dilakukan menggunakan metode deskriptif dan korelasi. Berdasarkan analisis data, diperoleh kesimpulan bahwa (1) profil literasi kimia pada kategori sedang dengan rata – rata 68,81, (2) level keterampilan argumentasi ilmiah siswa pada level 4 dengan rata – rata 74,01 (3)terdapat hubungan yang positif antara kemampuan literasi kimia dengan keterampilan argumentasi ilmiah siswa MAN 3 Tulungagung pada materi asam basa dengan nilai korelasi 0,464 pada kategori sedang yang menunjukkan bahwa jika nilai kemampuan literasi kimia tinggi maka nilai keterampilan argumentasi ilmiah juga tinggi.

Item Type: Skripsi
Subjects: Kimia
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Kimia
Depositing User: 126212202054 IMA NURHAYATI
Date Deposited: 11 Jun 2024 03:55
Last Modified: 11 Jun 2024 03:55
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/46855

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item