PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING DENGAN MEDIA POWERPOINT INTERAKTIF TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR MATERI LINGKARAN PESERTA DIDIK KELAS VIII MTS ABDULLOH KEDIRI

KHOIROTUN NISA', 126204201056 (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING DENGAN MEDIA POWERPOINT INTERAKTIF TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR MATERI LINGKARAN PESERTA DIDIK KELAS VIII MTS ABDULLOH KEDIRI. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (517kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (408kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (424kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (674kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (483kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (632kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (556kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (166kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (407kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Snowball Throwing dengan Media PowerPoint Interaktif Terhadap Minat dan Hasil Belajar Materi Lingkaran Peserta Didik Kelas VIII MTs Abdulloh Kediri” ditulis oleh Khoirotun Nisa’, NIM. 126204201056, Jurusan Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang di bimbing oleh Dr. Ummu Sholihah, S.pd., M. Si. Kata Kunci : Snowball Throwing, PowerPoint Interaktif, minat dan hasil belajar. Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya minat belajar dan rendahnya hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika. Hal ini disebabkan pembelajaran dalam kelas masih menggunakan model konvensional. Dimana peserta didik hanya diberikan pemahaman, mendengarkan, lalu menulis materi yang telah diajarkan, disini peserta didik cenderung pasif dan merasa bosan. Sehingga peneliti menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing dengan bantuan media PowerPoint interaktif dimana hal tersebut membuat peserta didik lebih tertarik dengan pembelajaran dan memungkinkan pembelajaran menjadi lebih menyenangkan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap minat belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri. 2) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap hasil belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri. 3) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap minat dan hasil belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian ini Quasi Eksperimental Design. Populasi pada penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian adalah purposive sampling dengan kelas VIII B sebagai kelas eksperimen (38 peserta didik) dan kelas VIII C sebagai kelas kontrol (35 peserta didik). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, tes, dan dokumentasi, analisis data menggunakan uji t dan MANOVA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Ada pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap minat belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri dengan nilai signifikansi sebesar 0,001. 2) Ada pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap hasil belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri dengan nilai signifikansi sebesar 0,021. 3) Ada pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dengan media PowerPoint interaktif terhadap minat dan hasil belajar materi lingkaran peserta didik kelas VIII MTs Abdulloh Kediri dengan nilai signifikansi sebesar 0,002.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 126204201056 KHOIROTUN NISA'
Date Deposited: 09 Jul 2024 02:49
Last Modified: 09 Jul 2024 02:49
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/47732

Actions (login required)

View Item View Item