PENERAPAN AKUNTANSI PONDOK PESANTREN BERDASARKAN INTERPRETASI STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN 35 (Studi pada Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah di Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek)

IMADA MIFTAHUL KHOIROH, 126403202088 (2024) PENERAPAN AKUNTANSI PONDOK PESANTREN BERDASARKAN INTERPRETASI STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN 35 (Studi pada Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah di Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (640kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (394kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (198kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (311kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (319kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (776kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (398kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Penerapan Akuntansi Pondok Pesantren Berdasarkan Interpretasi Standar Akuntansi Keuangan 35 (Studi pada Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah di Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek)”, ini ditulis oleh Imada Miftahul Khoiroh, NIM. 126403202088. Program Studi Akuntansi Syariah, Jurusan Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, pembimbing Dr. Lantip Susilowati, S.Pd., M.M. Organisasi nonlaba merupakan organisasi yang kegiatan operasionalnya tidak berorientasi pada laba. Salah satu yang termasuk organisasi nonlaba adalah pondok pesantren. Sebagaimana sebuah lembaga, pengelolaan keuangan menjadi hal terpenting dalam manajemen suatu pondok pesantren. Meskipun begitu, tak sedikit pondok pesantren masih belum melakukan pencatatan keuangan yang sesuai dengan standar, termasuk salah satunya adalah Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah. Adapun peraturan terkait dengan penyusunan laporan keuangan organisasi nonlaba ini diatur dalam Interpretasi Standar Akuntansi Keuangan (ISAK) 35. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan pencatatan keuangan yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah, (2) mendeskripsikan penerapan akuntansi pondok pesantren di Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah berdasarkakn ISAK 35, dan (3) mendeskripsikan kendala dan solusi dalam diterapkannya pencatatan akuntansi pondok pesantren pesantren berdasarkan ISAK 35 di Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kata-kata, tindakan dan sumber data tertulis. Teknik penelitian data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, dan penggunaan dokumen. Hasil penelitian menunjukkan (1) Setiap terjadi transaksi pada Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah selalu dilakukan pencatatan. Pencatatan tersebut berisi pemasukan dan pengeluaran yang terjadi di pondok, kemudian pada akhir tahun dilaporkan pada laporan pertanggungjawaban. (2) Pondok Pesantren Putri Qomarul Hidayah belum menerapkan laporan keuangan pondok pesantren berdasarkan ISAK 35. Laporan masih sangat sederhana dan hanya berisi saldo awal, pemasukan, pengeluaran dan saldo akhir pada setiap bulannya. (3) Adapun kendala dan solusi yang dihadapi diantaranya adalah kurangnya pemahaman terkait dengan ISAK 35, solusinya memberikan pemahaman terkait dengan ISAK 35 dengan mengikuti pelatihan akuntansi bagi pengurus. Kata Kunci : Laporan Keuangan, ISAK 35, Pondok Pesantren

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Akuntansi Syariah
Ekonomi > Laporan Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah
Depositing User: 126403202088 IMADA MIFTAHUL KHOIROH
Date Deposited: 15 Aug 2024 03:12
Last Modified: 15 Aug 2024 03:12
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/50714

Actions (login required)

View Item View Item