LIA DENY ASTARI, 126205212161 and ADI WIJAYANTO, 198110072014031002 (2025) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS PUZZLE PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PECAHAN KELAS IV DI MI PODOREJO SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (988kB) |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (198kB) |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (114kB) |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (228kB) |
|
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (328kB) |
|
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (274kB) |
|
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (152kB) |
|
|
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (37kB) |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (190kB) |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (9MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengembangan Media Puzzle pada Mata Pelajaran Matematika Materi Pecahan Kelas IV MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung” ini ditulis oleh Lia Deny Astari, NIM. 126205212161, dengan Pembimbing Dr. Adi Wijayanto, S.Or., S.Kom., M.Pd., AIFO. Kata Kunci: Pengembangan, Media Pembelajaran, Puzzle, Pecahan Pendidikan berkembang dengan pesat, namun pada proses pembelajarannya masih terfokus pada guru (teacher centered) yang seharusnya fokus pada peserta didik (student centered). Berdasarkan temuan di lapangan, bahwa peserta didik cenderung sulit memahami konsep pecahan dan juga kurangnya keterlibatan aktif dalam kegiatan pembelajaran. Media pembelajaran bagi peserta didik dapat membantu untuk memberikan pengalaman langsung dengan bermain sambil belajar. Untuk itu peneliti berinovasi dengan membuat media pembelajaran berbasis puzzle pada mata pelajaran pecahan. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan desain media pembelajaran berbasis puzzle pada mata pelajaran matematika materi pecahan kelas IV di MI Podorejo Sumbergempol, (2) Untuk mendeskripsikan proses pengembangan media pembelajaran berbasis puzzle pada mata pelajaran matematika materi pecahan kelas IV di MI Podorejo Sumbergempol, (3) Untuk mendeskripsikan efektivitas media pembelajaran berbasis puzzle pada mata pelajaran matematika materi pecahan kelas IV di MI Podorejo Sumbergempol. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah research and development (R&D) dengan menggunakan langkah-langkah penyusunan menurut Borg and Gall yang oleh peneliti dibatasi terdiri dari 8 tahap, yaitu (1) Tahap Analisis Kebutuhan Awal, (2) Tahap Perencanaan, (3) Tahap Pengembangan Produk Awal, (4) Tahap Validasi Produk, (5) Tahap Revisi Produk, (6) Tahap Uji Coba Kelompok Kecil, (7) Tahap Revisi Produk, dan (8) Tahap Uji Coba Kelompok Besar. Penelitian dilakukan di MI Podorejo Sumbergempol Tulungagung dengan subjek penelitian kelas IV. Instrumen data terdiri atas lembar validasi ahli materi, validasi ahli media, validasi ahli soal, dan angket respons peserta didik. Hasil penelitian dan pengembangan menunjukkan bahwa: (1) Penelitian dan pengembangan ini menghasilkan produk berupa media pembelajaran berbasis puzzle materi pecahan untuk peserta didik kelas IV MI. (2) Proses pengembangan dimulai dengan analisis kebutuhan awal sesuai dengan CP dan TP, merencanakan sstoryboard media, membuat produk, menentukan kelayakan dengan validasi ahli, revisi produk, melakukan pengujian skala kecil, revisi dari skala kecil, dan pengujian skala besar dari hasil pengembangan . (3) Efektivitas dari pengembangan memperoleh hasil ahli media 91,7%, ahli materi 89,98%, ahli soal 89,4%, dan hasil respons peserta didik dalam uji coba kelompok memperoleh hasil sebesar 86,26% dan hasil uji coba kelompok besar memperoleh 92,33% dengan kategori sangat layak. Sedangkan hasil rata-rata pretest 56,25 dan rata-rata posttest 76,87.
| Item Type: | Skripsi |
|---|---|
| Subjects: | Pendidikan > Media Pembelajaran Pendidikan > Pembelajaran Pendidikan Pendidikan > Pendidikan Dasar |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
| Depositing User: | 126205212161 LIA DENY ASTARI |
| Date Deposited: | 12 Jan 2026 06:24 |
| Last Modified: | 12 Jan 2026 06:24 |
| URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/65831 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
