GAYUH ANA SAFITRI, 1726143012 (2018) PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU PROSOSIAL ANAK TK DI DESA TASIKMADU KECAMATAN WATULIMO KABUPATEN TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (701kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (599kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (190kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (440kB) | Preview |
|
Text
BAB II .pdf Download (584kB) |
||
Text
BAB III .pdf Download (468kB) |
||
|
Text
BAB IV.pdf Download (675kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (21kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI .pdf Download (11kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR RUJUKAN .pdf Download (295kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Pola Asuh Orang Tua terhadap Perilaku Prososial Anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek”, ini ditulis oleh Gayuh Ana Safitri, NIM. 1726143012. Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Susanto, M.Or, NIP. 19840410 201403 1 002. Kata Kunci: Pola Asuh Otoriter, Pola Asuh Autoritatif, Pola Asuh Permisif, Perilaku Prososial. Penelitian ini dilatarbelakangi karena kurangnya waktu orang tua untuk membaimbing dan mengarahkan anaknya dikarenakan sebagian besar waktunya untuk bekerja. Sebagaimana menurut Syaiful Bahri Djamah bahwa pola asuh orang tua dalam keluarga berarti kebiasaan orang tua, ayah, ibu dalam memimpin, mengasuh dan membimbing anak-anaknya dalam kelurga secara konsisten. Rumusan masalah: (1) Apakah ada pengaruh pola asuh otoriter terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek ? (2) Apakah ada pengaruh pola asuh autoritatif terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek? (3) Apakah ada pengaruh pola asuh permisif terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek? Tujuan penelitian: (1) Untuk mengetahui pengaruh pola asuh otoriter terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. (2) Untuk mengetahui pengaruh pola asuh autoritatif terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. (3) Untuk mengetahui pengaruh pola asuh permisif terhadap perilaku prososial anak TK di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi anak TK di Desa Tasikmadu pada tahun 2018, dengan jumlah 262 anak. Dengan teknik simple random sampling diperoleh sampel 152 anak. Variabel bebas: Pola asuh otoriter, pola asuh autoritatif, pola asuh permisif. Variabel terikat: Perilaku prososial. Sumber data: Responden dan Dokumen. Teknik pengumpulan data: angket. Teknik analisis data: uji validitas, reliabilitas, normalitas, linearitas dan regresi berganda dengan bantuan SPSS for Windows 22.0. Hasil penelitian: (1) Ada pengaruh yang sangat signifikan antara pola asuh otoriter terhadap perilaku prososial masyarakat Desa Tasikmadu. Dari hasil analisis data pada taraf interval 5% menunjukkan bahwa nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05. (2) Ada pengaruh yang sangat signifikan pola asuh autoritatif terhadap perilaku prososial yang ditunjukkan dari nilai signifikansi 0,001 < 0,05. (3) Ada pengaruh yang signifikan antara pola asuh permisif dengan perilaku prososial dengan P Value/signifikansi 0,000 kurang dari 0,05.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > PAUD |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudlatul atfal |
Depositing User: | 1726143012 GAYUH ANA SAFITRI |
Date Deposited: | 15 Aug 2018 03:52 |
Last Modified: | 15 Aug 2018 03:52 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/8965 |
Actions (login required)
View Item |