PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) BERBANTUAN MEDIA PEMBELAJARAN PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII DI MTS DARUL HIKMAH TAWANGSARI

YUNITA NURFARIDA, 1724143271 (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) BERBANTUAN MEDIA PEMBELAJARAN PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII DI MTS DARUL HIKMAH TAWANGSARI. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (578kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (283kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (544kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (435kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (454kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (284kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (220kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran STAD Berbantuan Media Pembelajaran Puzzle terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari” ini ditulis oleh Yunita Nurfarida, NIM. 1724143271, pembimbing Miswanto, M. Pd. Kata Kunci : STAD, Media Puzzle, Hasil Belajar Matematika. Rendahnya hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran matematika yang mana seringkali disebabkan oleh sistem pembelajaran yang diterapkan dalam proses pembelajaran. kebanyakan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran hanya datang, mengikuti ceramah guru, melihat guru menulis di papan tulis, lalu mengingat segala informasi yang didapat ketika proses pembelajaran. Berkaitan dengan masalah ini, maka perlu suatu pembelajaran aktif untuk mengatasi rendahnya mutu dan hasil belajar matematika, salah satunya adalah dengan menerapkan model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle pada pembelajaran matematika. Dengan menerapkan model dan media ini, diharapkan mutu dan hasil belajar matematika siswa dapat meningkat. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Adakah pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari? (2) Berapa besar pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari (2) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari. Rancangan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen yaitu jenis desain pre-eksperimental desain. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII A-F MTs Darul Hikmah Tawangsari tahun ajaran 2017/ 2018. Sehingga sampel yang digunakan adalah siswa kelas VII E. Dalam peneliti ini teknik pengumpulan data menggunakan pretest dan posttest serta dokumentasi. Dari hasil penelitian diketahui bahwa: (1) ada pengaruh yang signifikansi model pembelajaran STAD berbantuan media pembelajaran puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari. (2) besarnya pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di MTs Darul Hikmah Tawangsari adalah sebesar 70,64%. Berdasarkan kriteria interpretasi dapat disimpulkan bahwa pengaruh model pembelajaran STAD berbantuan media puzzle terhadap hasil belajar matematika siswa termasuk dalam kategori cukup.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 1724143271 YUNITA NURFARIDA
Date Deposited: 20 Aug 2018 07:43
Last Modified: 20 Aug 2018 07:43
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/9045

Actions (login required)

View Item View Item