PENGARUH MOTIVASI KERJA, KOMPENSASI, DAN PUNISHMENT TERHADAP KINERJA KARYAWAN DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus pada CV. SAM BINTANG PS Tulungagung)

RENI NOVITALIA, 17402163082 (2021) PENGARUH MOTIVASI KERJA, KOMPENSASI, DAN PUNISHMENT TERHADAP KINERJA KARYAWAN DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus pada CV. SAM BINTANG PS Tulungagung). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (358kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (279kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (545kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (702kB)
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (660kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (690kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (463kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (208kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian dengan judul Pengaruh Motivasi Kerja, Kompensasi dan Punishment terhadap Kinerja Karyawan di CV Sam Bintang PS Tulungagung ini ditulis oleh Reni Novitalia dengan NIM 17402163082 Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, dan dibimbing oleh Dr. Muhamad Aswad, M.A. Semakin ketatnya persaingan dunia kerja membuat perusahaan perlu memiliki sumber daya menusia yang memiliki kinerja yang bagus, sehingga perusahaan dapat bersaing dengan perusaahan lainnya. Pemberian motivasi kerja, kompensasi dan punishment kepada karyawan merupakan salah satu dorongan agar karyawan lebih giat dan lebih baik dalam bekerja. Selain itu pemimpin juga harus mengarahkan, memberi masukan dan dorongan kepada karyawan agar karyawan bekerja sesuai aturan dan dapat bekerja lebih baik. Kinerja karyawan merupakan faktor penting yang harus diperhatkan dalam suatu perusahaan, karena hal tersebut dapat mempengaruhi keberhasilan dari suatu perusahaan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di CV. Sam Bintang Tulungagung (2) Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan di CV. Sam Bintang Tulungagung (3) Bagaimana pengaruh punishment terhadap kinerja karyawan di CV. Sam Bintang Tulungagung (4) Bagaimana pengaruh motivasi kerja, kompensasi, dan punishment terhadap kinerja karyawan di CV. Sam Bintang Tulungagung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja, kompensasi dan punishment terhadap kinerja karyawan di CV Sam Bintang PS Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Sampel penelitian ini adalah seluruh karyawan pada CV. Sam Bintang PS Kabupaten Tulungagung yang berjumlah 30 orang. Metode pengumpulan data primer yang dipakai adalah dengan menggunakan kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan analisis regresi berganda untuk mengetahui pengaruh atau hubungan antara variabel atau dependen dengan variabel independen. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (2) kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (3) variabel punishment berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (4) motivasi kerja, kompensasi dan punishment secara bersama-sama (Simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di CV Sam Bintang PS Tulungagung. Kata kunci: motivasi kerja, kompensasi, punishment dan kinerja karyawan

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 17402163082 RENI NOVITALIA
Date Deposited: 19 Feb 2021 02:59
Last Modified: 19 Feb 2021 02:59
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/18808

Actions (login required)

View Item View Item