NASHOIHID DINIYAH, 12201183063 (2022) PENGARUH PEMBELAJARAN DARING TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SKI DI MA DARUL HUDA WONODADI BLITAR. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (638kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (326kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (789kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (825kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (632kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (647kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (660kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (442kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (474kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Pembelajaran Daring Terhadap Motivasi Belajar SKI Peserta Didik di MA Darul Huda Wonodadi Blitar” ini ditulis oleh Nashoihid Diniyah, NIM 12201183063. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang dibimbing oleh Suwanto, M.S.I. NIP. 198512122018011002. Katakunci: Pembelajaran, daring, motivasi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena bahwa pembelajaran daring dapat mempengaruhi motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran SKI. Dalam hal ini peneliti menghubungkan masalah pembelajaran daring dengan motivasi belajar SKI peserta didik di Madrasah Aliyah Darul Huda Wonodadi Blitar. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi in adalah (1) Adakah pengaruh pembelajaran daring terhadap motivasi belajar intrinsik SKI peserta didikdi MA Darul HudaWonodadi Blitar? (2) Adakah pengaruh pembelajaran daring terhadap motivasi belajar ekstrinsik SKI peserta didik di MA Darul Huda Wonodadi Blitar? (3) Adakah pengaruh pembelajaran daring terhadap motivasi belajar SKI peserta didik di MA Darul Huda Wonodadi Blitar? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh pembelajaran daring terhadap motivasi belajar SKI peserta didik di MA Darul Huda Wonodadi Blitar dan seberapa signifikan pengaruh tersebut. Skripsi ini bermanfaat bagi bagi Kepala MA Darul Huda Wonodadi Blitar sebagai sumbangan pemikiran dasar atau standar dalam perumusan kebijakan yang berkaitan dengan metode pembelajaran daring di masa pandemi, bagi guru MA Darul Huda Wonodadi Blitar sebagai motivasi dalam mengajar agar tercapainya tujuan pembelajaran itu sendiri, Bagi siswa MA Darul Huda Wonodadi Blitar sebagai introspeksi terhadap pencapaian tujuan pembelajaran dan agar lebih semangat dalam belajar.Bagi pembaca/peneliti lain sebagai bahan masukan ataureferensi yang cukup berarti bagi peneliti lebih lanjut. Penelitan ini digunakan metode angket dan dokumentasi. Angket digunakan untuk memperoleh data tentang motivasi belajar pembelajaran daring peserta didik MA Darul Huda Wonodadi Blitar yang digunakan sebagai sampel penelitian. Sedangkan dokmentasi digunakan untuk menggali data tentang populasi, sampel, sarana dan prasarana pendidikan dan dokumen madrasah. Hasil penelitian ini adalah bahwa (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pembelajaran daring terhadap motivasi belajar intrinsik SKI peserta didik kelas XII di MA Darul Huda Wonodadi Blitar dengan nilai signifikansi sebesar 0,005 < 0,05, pada taraf signifikansi 5% dan diketahui nilai sebesar 3,034 lebih besar dari 2,056 dan nilai sumbangsih pengaruh sebesar 26,1%. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pembelajaran daring terhadap motivasi belajar ekstrinsik SKI peserta didik kelas XII di MA Darul Huda Wonodadi Blitar dengan nilai signifikansi sebesar 0,013 < 0,05, pada taraf signifikansi 5% dan diketahui nilai sebesar 2,673 lebih besar dari 2,056 dan nilai sumbangsih pengaruh sebesar 21,6%. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pembelajaran daring terhadap motivasi belajar SKI kelasXII di MA Darul Huda Wonodadi dengan nilai signifikansi sebesar 0,009 < 0,05, pada taraf signifikansi 5% dan diketahui nilai sebesar 2,821 lebih besar dari 2,056 dan nilai sumbangsih pengaruh sebesar 23,4%.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Covid-19 Pendidikan > Daring Pendidikan > Motivasi Belajar Pendidikan > Pendidikan Menengah Atas |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 12201183063 NASHOIHID DINIYAH |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 12:45 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 12:45 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/26161 |
Actions (login required)
View Item |