STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PADA RUMAH MAKAN MELALUI MEDIA SOSIAL (Studi Kasus Facebook Marketing pada Rumah Makan Warung Ndeso Desa Kacangan Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung)

NURUL WAKHIDAH, 12405183163 (2022) STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PADA RUMAH MAKAN MELALUI MEDIA SOSIAL (Studi Kasus Facebook Marketing pada Rumah Makan Warung Ndeso Desa Kacangan Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (962kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (326kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (327kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (457kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (598kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (466kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (661kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (585kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (324kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (434kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Volume Penjualan Pada Rumah Makan Melalui Media Sosial (Studi Kasus Facebook Marketing pada Rumah Makan Warung Ndeso Desa Kacangan Kecamatan Ngunut Kabupateni Tulungagung)” yang ditulis oleh Nurul Wakhidah, NIM. 12405183163, pembimbing Bapak Dr. H. Ahmad Muhtadi Anshor, M.Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi karena semakin banyaknya persaingan pada bisnis kuliner dan terjadinya penurunan penjualan. Dengan begitu untuk meningkatkan volume penjualan, peluang bisnis yang dilakukan pada Rumah Makan Warung Ndeso untuk mempromosikan bisnisnya menggunakan media sosial Facebook. Rumusan penelitian ini adalah (1) Bagaimana strategi promosi yang dilakukan dalam meningkatkan penjualan melalui media sosial Facebook pada Rumah Makan Warung Ndeso? (2) Apa saja kendala dalam promosi yang dilakukan guna meningkatkan volume penjualan melalui media sosial Facebook pada Rumah Makan Warung Ndeso? (3) Bagaimana solusi mengatasi kendala-kendala dalam promosi yang dilakukan guna meningkatkan volume penjualan melalui media sosial Facebook pada Rumah Makan Warung Ndeso? Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yaitu data yang didapat langsung dari perusahaan yang memberikan keterangan. Peneliti juga mengumpulkan informasi dengan observasi, wawancara yang mendalam dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa, (1) Strategi pemasaran pada Rumah Makan “Warung Ndeso” dalam meningkatkan volume penjualan melalui media sosial Facebook dengan melakukan segmentasi pasar, menetapkan pasar sasaran, penentuan posisi pasar, bauran pemasaran, dan menggunakan testimoni dari pelanggan, (2) Kendala yang dialami dalam melakukan strategi pemasaran melalui media sosial facebook yaitu: kendala internal meliputi terbatasnya ketersediaan bahan produk dan kurangnya kemampuan dalam bidang desain editing, fotografi dalam penggunaan media sosial. Sedangkan pada kendala eksternal yaitu persaingan. (3) Solusi yang dilakukan pada kendala internal yaitu dengan menstok bahan makanan disaat bahan tersebut ketersediaannya banyak, menawarkan konsumen untuk memesan menu lain, menyarankan konsumen untuk memesan di hari lain, dan belajar secara otodidak di youtube, membeli handphone yang memiliki kamera jernih. Sedangkan pada kendala eksternal dengan mengidentifikasi kelebihan dari pesaing, memberikan pelayanan yang lebih baik lagi dan selalu menjaga cita rasa pada setiap masakan. Kata Kunci: Strategi Pemasaran, Facebook Marketing, Volume Penjualan

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Strategi Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: 12405183163 NURUL WAKHIDAH
Date Deposited: 25 Aug 2022 02:35
Last Modified: 25 Aug 2022 02:35
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/29101

Actions (login required)

View Item View Item