PENGARUH PROMOSI, KUALITAS PRODUK, HARGA DAN FASHION LIFESTYLE TERHADAP MINAT BELI SEPATU VENTELA PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UIN SATU TULUNGAGUNG

ELSYA YOLANDA PUTRI, 12405193291 (2023) PENGARUH PROMOSI, KUALITAS PRODUK, HARGA DAN FASHION LIFESTYLE TERHADAP MINAT BELI SEPATU VENTELA PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UIN SATU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (771kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (549kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (948kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (872kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (984kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (881kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (798kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (548kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (781kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul “ Pengaruh Promosi, Kualitas Produk, Harga dan Fashion Lifestyle Terhadap Minat Beli Sepatu Ventela pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN SATU Tulungagung yang ditulis oleh Elsya Yolanda Putri, NIM. 12405193291, Pembimbing Nadia Roosmalita Sari, S.Pd., M.Kom. Penelitian ini di latarbelakangi oleh produk Sepatu Ventela yang merupakan brand local yang sedang naik daun dan memiliki banyak penggemar. Ventela merupakan salah satu brand yang diproduksi oleh pabrik besar di wilayah Bandung. Ventela mulai diperkenalkan pada tahun 2017 dimana Ventela memiliki bahan yang berkualitas dengan tekstur yang tebal dan kuat, selain itu harga produk ini terbilang murah. Hal tersebut membuat peneliti tertarik untuk mengetahui pengaruh dari promosi, kualitas produk, harga hingga fashion lifestyle terhadap minat beli dari Sepatu Ventela. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh promosi, kualitas produk, harga dan fashion lifestyle secara simultan terhadap minat beli sepatu ventela. 2) Untuk mengetahui pengaruh promosi terhadap minat beli sepatu ventela. 3) Untuk mengetahui pengaruh kualitas produk terhadap minat beli sepatu ventela. 4) Untuk mengetahui pengaruh harga terhadap minat beli sepatu ventela. 5) Untuk mengetahui pengaruh fashion lifestyle terhadap minat beli sepatu ventela. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik proportionate stratified random sampling dan penentuan ukuran sampel digunakan rumus slovin. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 380 sampel. Penelitian ini menggunakan data primer dimana data didapatkan dari penyebaran kuesioner kepada responden yaitu Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN SATU Tulungagung. Peneliti melakukan pra survei dengan melakukan uji validitas dan reliabilitas. Kemudian penelitian ini menggunakan uji multikolinieritas, analisis regresi linier berganda untuk menguji hipotesis dengan uji F (simultan) dan uji t (parsial), dan uji asumsi klasik yang terdiri dari : uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Dalam pengelolaan data penelitian digunakan SPSS 18 melalui regresi linier berganda yang dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) Secara simultan promosi, kualitas produk, harga dan fashion lifestyle berpengaruh terhadap minat beli sepatu ventela. 2) Secara parsial promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli sepatu ventela. 3) Secara parsial kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli sepatu ventela. 4) Secara parsial harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli sepatu ventela. 5) Secara parsial fashion lifestyle berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli sepatu ventela. Kata Kunci : Promosi, Kualitas Produk, Harga, Fashion Lifestyle, Minat beli

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Manajemen Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: 12405193291 ELSYA YOLANDA PUTRI
Date Deposited: 31 Jul 2023 13:42
Last Modified: 31 Jul 2023 13:42
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37984

Actions (login required)

View Item View Item