ITSNA MAWADATUL HASANAH, 126206202045 (2024) PERAN DAN KETERLIBATAN ORANG TUA DALAM MENGOPTIMALKAN PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK USIA 4-5 TAHUN (STUDI KASUS DI TK AL-HIDAYAH BAJANG). [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (200kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (148kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (224kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (381kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (165kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (578kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (306kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (121kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (132kB) |
||
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Peran dan Keterlibatan Orang Tua dalam Mengoptimalkan Perkembangan Kognitif Anak Usia 4 – 5 Tahun (Studi Kasus di TK Al – Hidayah Bajang)” ini ditulis oleh Itsna Mawadatul Hasanah NIM. 126206202045. Dosen Pembimbing Errifa Susilo, M.Pd. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung 2023. Kata kunci: Peran dan Keterlibatan Orang Tua, Perkembangan Kognitif. Penelitian ini dilatar belakangi oleh perbedaan capaian perkembangan kognitif anak usia 4 – 5 tahun yang berada di TK Al – Hidayah Bajang. Tentunya peran dan keterlibatan orang tua sangat mempengaruhi capaian perkembangan kognitif setiap anak. Dalam hal ini peneliti ingin meneliti orang tua berperan apa saja dalam pembelajaran anak ketika di sekolah maupun di rumah. Orang tua memiliki kewajiban untuk membimbing, mengasuh, dan mengawasi setiap perkembangan anak. Perkembangan anak dikatakan optimal jika sudah mencapai standar tingkat pencapaian anak seusianya. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu: 1) Untuk mendeskripsikan perkembangan kognitif anak usia 4-5 tahun di TK Al – Hidayah Bajang; 2) untuk mendeskripsikan keterlibatan orang di lembaga TK Al – Hidayah Bajang; 3) untuk mendeskripsikan peran orang tua terhadap proses perkembangan perkembangan kognitif anak usia dini di TK Al – Hidayah Bajang. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian di TK Al – Hidayah Bajang Kec. Talun, Kab. Blitar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara semiterstruktur, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan pengamatan, ketekunan pengamatan, triangulasi, teknik sumber dan waktu. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa: 1) capaian perkembangan kognitif anak usia 4 – 5 tahun TK Al – Hidayah Bajang yaitu: anak mampu menyebutkan bilangan 1- 10, mampu mengenal penjumlahan dan pengurangan, mampu mengelompokkan benda berdasarkan warna, ukuran, dan fungsi, mengetahui hubungan sebab-akibat, mampu memecahkan masalah dalam permainan, memahami konsep panjang-pendek, besar-kecil. Peran dan dukungan dari orang tua sangatlah berpengaruh terhadap perkembangan kognitif anak. 2) Keterlibatan orang tua sangat dibutuhkan guna mendukung dan membantu menyukseskan program–program yang direncanakan oleh lembaga. Keterlibatan orang tua meliputi kunjungan karya wisata setiap tahunnya, pentas seni dalam rangka pelepasan siswa Kelompok B, dan PHBI. Pengadaan program parenting dan adanya payuban orang tua menjadikan hubungan mereka dengan lembaga akan sangat dekat dan berjalan baik. 3) Peran orang tua terhadap proses perkembangan anak usia dini meliputi: (a) Peran orang tua sebagai fasilitator; (b) Peran orang tua sebagai motivator; (c) Peran orang tua sebagai evaluator.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Fasilitas Belajar Pendidikan > Motivasi Belajar Pendidikan > PAUD Pendidikan > Pendidikan Anak |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudlatul atfal |
Depositing User: | 126206202045 ITSNA MAWADATUL HASANAH |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 01:15 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 01:15 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/51028 |
Actions (login required)
View Item |