Andi Norma,2817133010 (2017) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair And Share (TPS) untuk Meningkatkan Hasil Belajar SKI Pokok Bahasan Bukti-Bukti Kerasulan Nabi Muhammad SAW Peserta Didik Kelas III B MI Thoriqul Huda Ngunut Tulungagung

Andi Norma, 2817133010 (2017) Andi Norma,2817133010 (2017) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair And Share (TPS) untuk Meningkatkan Hasil Belajar SKI Pokok Bahasan Bukti-Bukti Kerasulan Nabi Muhammad SAW Peserta Didik Kelas III B MI Thoriqul Huda Ngunut Tulungagung. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (371kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (98kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (253kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (499kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (193kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (583kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (158kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (225kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair and Share (TPS) untuk Meningkatkan Hasil Belajar SKI Pokok Bahasan Mengetahui Bukti-Bukti Kerasulan Nabi Muhammad SAW Peserta Didik Kelas III B MI Thoriqul Huda Kromasan Ngunut Tulungagung” yang ditulis oleh Andi Norma NIM : 2817133010, Pembimbing Dr. Khoirul Anam, M.Pd.I Kata Kunci: Metode Pembelajaran Kooperatif, Tipe Think Pair and Share, mata pelajaran SKI, hasil belajar. Penelitian dalam sekripsi ini dilatar belakangi oleh sebuah fenomena bahwa dalam kegiatan belajar mengajar SKI masih menggunakan metode konvensional dengan diselingi tanya jawab. Sebagian besar peserta didik kurang tertarik dan kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran. Konsentrasi mereka tidak bertahan lama, mereka merasa bosan dan mengalihkan perhatiannya dengan mengobrol dengan teman sebangkunya serta asik bermain sendiri. Menyikapi masalah tersebut, perlu dikembangkan metode belajar yang tepat dan efektif. Penerapan metode pembelajaran Think Pair and Share (TPS) diharapkan dapat menjadikan kegiatan pembelajaran berjalan lebih efektif, kreatif, menyenangkan dan mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran SKI materi bukti-bukti kerasulan nabi Muhammad SAW. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimanakah pembelajaran SKI pokok bahasan mengetahui bukti-bukti kerasulan Nabi Muhammad SAW melalui penerapan pembelajaran kooperatif tipe Think Pair And Share (TPS) peserta didik kelas III B MI Thoriqul Huda Kromasan Ngunut Tulungagung? 2) Bagaimanakah peningkatan hasil belajar SKI pokok bahasan mengetahui bukti-bukti kerasulan Nabi Muhammad SAW melalui penerapan pembelajaran kooperatif tipe Think Pair And Share (TPS) peserta didik kelas III B di MI Thoriqul Huda Kromasan Ngunut Tulungagung? Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan proses pembelajaran SKI pokok bahasan mengetahui bukti-bukti kerasulan Nabi Muhammad SAW melalui penerapan pembelajaran kooperatif tipe Think Pair And Share (TPS) peserta didik kelas III B MI Thoriqul Huda Kromasan Ngunut Tulungagung. 2) Mendeskripsikan peningkatan hasil belajar SKI pokok bahasan mengetahui bukti-bukti kerasulan Nabi Muhammad SAW melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair And Share (TPS) peserta didik kelas III B di MI Thoriqul Huda Kromasan Ngunut Tulungagung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) sebanyak dua siklus. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Prosedur yang digunakan dalam mengumpulkan data antara lain: tes, observasi, wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi. Analisis data pada penelitian ini mencangkup reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini apabila penguasaan materi peserta didik mencapai 75% dari tujuan yang harus dicapai dengan nilai KKM 70. Setelah peneliti mengadakan penelitian dengan menerapkan metode pembelajaran Think Pair and Share (TPS), akhirnya dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran dengan menerapkan metode pembelajaran Think Pair and Share (TPS), dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran SKI. Adapun penerapan metode pembelajaran Think Pair and Share (TPS), meliputi : (1) Peserta didik membaca materi; (2) Peneliti menjelaskan materi; (3) Peneliti memberikan masalah untuk diselesaikan secara bersama dilanjutkan dengan peserta didik memikirkannya secara individu terlebih dahulu (Think); (3) Peserta didik diminta berpasangan untuk berdiskusi dan saling bertukar pikiran tentang jawabannya (Pair); (4) Peserta didik membacakan hasil diskusinyadi depan kelas (Share); (5) dan setiap akhir siklus dilakukan post test. Sedangkan untuk hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan dilihat dari siklus I ke siklus II pada siklus I nilai rata-rata 72,1, peserta didik yang mendapat nilai ≥75 sebanyak 11 peserta didik (55%) dan <75 sebanyak 9 peserta didik (45%). Sedangkan pada siklus II nilai rata-rata 88 peserta didik yang mendapat nilai ≥75 sebanyak 19 peserta didik (95%) dan <75 sebanyak 1 peserta didik (5%). Dengan demikian pada rata–rata hasil belajar peserta didik dari siklus I ke siklus II, yaitu sebesar 15,9 begitu pula pada ketuntasan belajar SKI terjadi peningkatan sebesar 40 % dari siklus I ke siklus II

Item Type: Skripsi
Subjects: Kebudayaan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: andinorma 2817133010 Andi Norma
Date Deposited: 15 Jun 2017 07:50
Last Modified: 15 Jun 2017 07:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/5256

Actions (login required)

View Item View Item