HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP PERENCANAAN KARIR SISWA SMK “SORE” TULUNGAGUNG YANG MEMILIKI ORANG TUA TKI

FENI MAULIDIYAH, 126306201023 (2024) HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP PERENCANAAN KARIR SISWA SMK “SORE” TULUNGAGUNG YANG MEMILIKI ORANG TUA TKI. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (409kB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (222kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (206kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (163kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (188kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (266kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (252kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (163kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Maulidiyah, Feni. 126306201023. Bimbingan dan Konseling Islam. Hubungan Dukungan Sosial Terhadap Perencanaan Karir Siswa SMK “SORE” Tulungagung Yang Memiliki Orang Tua TKI. Program studi Bimbingan dan Konseling Islam, Jurusan Dakwah, Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing : Dr. Muhammad Sholihuddin Zuhdi, S.Sos.I, M.Pd. Kata Kunci : Dukungan Sosial, Perencanaan Karir Diketahui dalam data survei BPS tingkat pengangguran terbuka berdasarkan tingkat pendidikan, 9.42% dari siswa SMK di Indonesia menjadi pengangguran setelah lulus dari sekolah, merupakan angka yang cukup tinggi dibandingkan tingkat pendidikan lainnya sehingga menjadi kekhawatiran terhadap karir masa depan mereka. Salah satu faktor yang mempengaruhi perencanaan karir adalah dukungan sosial. Dukungan sosial merupakan suatu upaya yang dilakukan seseorang baik dalam bentuk dukungan moril maupun finansial dengan tujuan untuk memberikan motivasi kepada individu dalam melakukan suatu hal. Perencanaan karir merupakan suatu proses rangkaian dimana individu dapat memilih karir berdasarkan potensi dan keahliannya untuk mencapai tujuan atau cita-cita yang diinginkan. Output yang diharapkan dari perencanaan karir adalah siswa mampu memiliki gambaran yang matang mengenai karir masa depan dan kemandirian dalam mengambil keputusan karir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tingkat dukungan sosial siswa di SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI, mengetahui bagaimana tingkat perencanaan karir siswa di SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI, dan mengetahui bagaimana hubungan dukungan sosial terhadap perencanaan karir pada siswa SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan angket kuesioner. Sampel penelitian dipilih dengan menggunakan metode Probability Sampling dengan teknik Total Sampling, yang mencakup sebanyak 66 responden siswa SMK “SORE” Tulungagung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat dukungan sosial siswa SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI rata-rata berada pada kategori sedang dengan persentase sebesar 83% dengan jumlah 55 siswa. Pada tingkat perencanaan karir siswa SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI rata-rata berada pada kategori sedang dengan persentase sebesar 72% dengan jumlah 48 siswa. Berdasarkan hasil analisis korelasi Product Moment Pearson dukungan sosial dan perencanaan karir menunjukkan nilai sebesar (0.507) dengan sig.(p) = (0.000) berarti > 0.05. Dengan begitu dapat dinyatakan bahwa Ha diterima yang berarti terdapat hubungan antara dukungan sosial terhadap perencanaan karir siswa SMK “SORE” Tulungagung yang memiliki orang tua TKI.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam > Karir
Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: 126306201023 FENI MAULIDIYAH
Date Deposited: 04 Sep 2024 15:38
Last Modified: 04 Sep 2024 15:38
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/52620

Actions (login required)

View Item View Item