EFEKTIVITAS TEKNIK MODELLING DAN TEKNIK TOKEN ECONOMY UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL ANAK TUNAGRAHITA DI SLB-C NEGERI TULUNGAGUNG

ROJA DINI DWI SYAHMA, 126306212076 (2025) EFEKTIVITAS TEKNIK MODELLING DAN TEKNIK TOKEN ECONOMY UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL ANAK TUNAGRAHITA DI SLB-C NEGERI TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (596kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (374kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (326kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (413kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (588kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (372kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (451kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (272kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (260kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (267kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (938kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Efektivitas Teknik Modelling Dan Teknik Token Economy Untuk Melatih Keterampilan Sosial Anak Tunagrahita di SLB-C Negeri Tulungagung”, ditulis oleh Roja Dini Dwi Syahma NIM 126306212076, Dosen Pembimbing Handita Widhi Atma, M.Pd. Program Studi Bimbingan Konseling Islam, Jurusan Dakwah, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Tahun 2025. Anak tunagrahita memiliki hambatan dalam perkembangan intelektual dan sosial yang berdampak pada rendahnya keterampilan sosial, padahal kemampuan ini penting untuk membentuk interaksi yang adaptif dengan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas teknik modelling dan token economy dalam meningkatkan keterampilan sosial anak tunagrahita di SLB-C Negeri Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain Single Subject Research (SSR) tipe A-B-A-B. Subjek penelitian adalah seorang siswa tunagrahita ringan kelas VI. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi perilaku target meliputi memulai interaksi, menerima interaksi, mempertahankan interaksi, dan mengakhiri interaksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada fase baseline (A), keterampilan sosial berada dalam kategori rendah dengan total frekuensi 18. Pada fase intervensi (B), keterampilan sosial meningkat ke kategori sedang dengan total frekuensi 66. Ketika intervensi dihentikan, keterampilan kembali turun ke kategori rendah dengan frekuensi 17. Setelah intervensi diberikan kembali fase B’, keterampilan sosial meningkat secara signifikan ke kategori tinggi dengan total frekuensi 93. Temuan ini menunjukkan bahwa teknik modelling dan token economy terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan sosial anak tunagrahita, dan layak diterapkan sebagai strategi layanan bimbingan di lingkungan pendidikan khusus. Kata Kunci: Keterampilan Sosial, Teknik Modelling, Token Economy, Tunagrahita

Item Type: Skripsi
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam > Sosial
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: 126306212076 ROJA DINI DWI SYAHMA
Date Deposited: 03 Jul 2025 06:36
Last Modified: 03 Jul 2025 06:36
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/58950

Actions (login required)

View Item View Item