PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR AL-QUR’AN HADITS PESERTA DIDIK KELAS V MIN KOLOMAYAN WONODADI BLITAR

MUHAMMAD IMAM STYAWAN, 2817133097 (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR AL-QUR’AN HADITS PESERTA DIDIK KELAS V MIN KOLOMAYAN WONODADI BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
Cover.pdf

Download (457kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (912kB)
[img] Text
Daftar Isi.pdf

Download (55kB)
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Bab 5.pdf

Download (230kB)
[img] Text
Bab 6.pdf

Download (936kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (180kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make a Match Terhadap Hasil Belajar Al-Qur’an Hadits Peserta Didik Kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar” yang ditulis oleh Muhammad Imam Styawan ini dibimbing oleh Dr. Eni Setyowati, S.Pd. MM. Kata kunci : Kooperatif, Make a Match, hasil belajar. Salah satu permasalahan dalam pendidikan yang mengarah pada proses pembelajaran masih menjadi topik pembahasan saat ini. Beberapa tenaga pendidik di sekolah masih ada yang menyampaikan materi pembelajaran dengan metode ceramah, sehingga peserta didik pasif dalam kegiatan pembelajaran dan minat peserta didik untuk belajar menjadi rendah sehingga berdampak pada hasil belajar. Oleh karena itu perlu adanya inovasi dalam proses pembelajaran salah satunya dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe make a match. Make a match adalah bagian dari model pembelajaran kooperatif struktural, yang menekankan pada struktur-struktur khusus, dirancang untuk memengaruhi pola interaksi peserta didik. Model pembelajaran ini berbentuk kelompok yang memiliki ciri khas peserta didik diminta mencari pasangan kartu yang merupakan jawaban atau soal sebelum batas waktunya, peserta didik yang dapat mencocokkan kartunya diberi poin. Rumusan masalah dalam penelitian skripsi ini adalah (1) Bagaimanakah hasil belajar Al-Qur’an Hadits antara yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dengan konvensional pada peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar? (2) Apakah ada pengaruh yang signifikan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits materi hadits tentang ciri-ciri orang munafik peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar? (3) Seberapa besar pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar? Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui hasil belajar antara yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dengan konvensional Al-Qur’an Hadits pada peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar. (2) Untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits materi hadits tentang ciri-ciri orang munafik peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar. (3) Untuk mengetahui besarnya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas V MIN Kolomayan Wonodadi. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara sampling jenuh. Sampel yang dipilih sebagai subjek penelitian adalah peserta didik kelas V A sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 24 peserta didik dan peserta didik kelas V B sebagai kelas kontrol dengan jumlah 24 peserta didik. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah soal tes. Hasil penelitian yang dilaksanakan oleh peneliti adalah (1) Hasil belajar antara yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dengan model pembelajaran konvensional pada materi Al-Qur’an Hadits pokok bahasan Hadits Tentang Ciri-Ciri Orang Munafik menunjukkan rata-rata hasil belajar yang lebih baik dibandingkan dengan menerapkan model pembelajaran konvensional (ceramah). Hal ini dibuktikan dari hasil post test diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen yang menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe make a match yaitu 83,33 sedangkan yang menerapkan model pembelajaran konvensional pada kelas kontrol rata-rata yang didapatkan yaitu 71,25. (2) Ada pengaruh yang signifikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits Peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi dengan uji t diperoleh thitung yaitu 2,216 dan ttabel = 2,021 pada taraf signifikansi 5% dan Sig. (2-tailed) = 0,032 < 0,05. (3) Besar pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match terhadap hasil belajar Al-Qur’an Hadits peserta didik kelas V MIN Kolomayan Wonodadi sebesar 73% dan termasuk dalam kategori medium atau sedang.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 2817133097 MUHAMMAD IMAM STYAWAN
Date Deposited: 22 Jan 2018 06:53
Last Modified: 22 Jan 2018 06:53
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/7173

Actions (login required)

View Item View Item