HAYKALIL IRSYADATUL HIKMAH, 1741143151 (2018) PENGARUH WORD OF MOUTH PROMOTION DAN EXCELLENT SERVICE TERHADAP KEPUTUSAN ANGGOTA MEMILIH PRODUK FUNDING DI BAITUL MAAL WA TAMWIL ISTIQOMAH KARANGREJO. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (72kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (72kB) |
||
|
Text
BAB I.pdf Download (325kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (207kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (137kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (190kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Word of Mouth Promotion dan Excellent Service Terhadap Keputusan Anggota Memilih Produk Funding di Baitul Maal Wa Tamwil Istiqomah Karangrejo Tulungagung” ditulis oleh Haykalil Irsyadatul Hikmah dengan NIM. 1741143151, dengan pembimbing skripsi Nurul Fitri Ismayanti, SE., M.E.I. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan kurangnya pengetahuan anggota khususnya anggota Baitul Maal wa Tamwil Istiqomah Karangrejo Tulungagung terhadap produk funding di Baitul Maal wa Tamwil Istiqomah Karangrejo Tulungagung. Masih ada anggota produk lain yang belum mengetahui produk funding khususnya produk tabungan pada BMT Istiqomah Karangrejo. Oleh karena itu dalam penelitian ini mengangkat permasalahan mengenai faktor yang mempengaruhi keputusan anggota yaitu faktor Word of Mouth Promotion dan Excellent Service. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh word of mouth promotion dan excellent service di BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung terhadap keputusan anggota memilih produk funding. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Apakah word of mouth promotion berpengaruh signifikan terhadap keputusan anggota memilih produk funding di BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung? (2) Apakah excellent service berpengaruh signifikan terhadap keputusan anggota memilih produk funding di BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung? (3) Apakah word of mouth promotion dan excellent service berpengaruh signifikan terhadap keputusan anggota memilih produk funding di BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan probability sampling. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 3.816 responden dengan sampel yang diambil sebanyak 97 responden yaitu anggota funding. Pada saat pengumpulan data lewat kuisioner respondennya yaitu anggota funding di BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas,uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji hipotesis (uji t dan uji F), uji koefisien determinasi dengan menggunakan bantuan SPSS 16. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa variabel word of mouth promotion berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan anggota sedangkan variabel excellent service juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan anggota. kemudian melalui uji f dapat diketahui bahwa variabel word of mouth promotion dan excellent service berpengaruh positif dan signifikan secara bersama – sama dalam keputusan anggota. Kata kunci: word of mouth promotion, excellent service, dan keputusan anggota funding
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 1741143151 HAYKALIL IRSYADATUL HIKMAH |
Date Deposited: | 03 May 2018 03:36 |
Last Modified: | 03 May 2018 03:36 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/7835 |
Actions (login required)
View Item |