Ahmad Yahya Husaini, 17401153365 (2019) Peranan Customer Service dalam Meningkatkan Loyalitas Anggota Penabung pada Baitul Maal Wat Tamwil Istiqomah dan Baitut Tamwil Muhammadiyah Surya Madinah Tulungagung. [ Skripsi ]
Text
Cover.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
Abstrak.pdf Download (199kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (102kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (369kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (406kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Download (254kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (434kB) |
||
Text
BAB V.pdf Download (108kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (201kB) |
||
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (117kB) |
Abstract
Skripsi dengan judul Peranan Customer Service Dalam Meningkatkan Loyalitas Anggota Penabung pada BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung ini ditulis oleh Ahmad Yahya Husaini, NIM. 17401153365, Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam dan dibimbing oleh Nur Aziz Muslim, M.H.I. Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi karena pesatnya pertumbuhan lembaga keuangan yang saling berkompetisi untuk mencari nasabah ataupun membuat nasabah loyal. Ketertarikan masyarakat dan tingkat loyalitas mereka salah satunya dilatarbelakangi oleh kualitas pelayanan dan kunci dari pelayanan lembaga keuangan adalah seorang customer service. Dalam penelitian ini peneliti ingin mengetahui sejauh mana peranan customer service dalam meningkatkan loyalitas anggota penabung dan pengguna jasa pada BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung. Fokus masalah dalam penulisan skripsi ini adalah, 1) Bagaimanakah peranan customer service dalam meningkatkan loyalitas anggota penabung di BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung. 2) Bagaimanakah loyalitas anggota penabung di BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung. Penelitian ini dilakukan terhadap BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung dan proses pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui metode deskriptif kualitatif yaitu mendeskripsikan hasil wawancara dengan para pengelola dan data-data lainnya yang kemudian menganalisisnya dengan teori. Metode yang penulis gunakan dalam menganalisis data pada penelitian ini adalah induktif dimana data yang berhasil peneliti kumpulkan dari lokasi penelitian, selanjutnya dianalisa dan kemudian disajikan secara tertulis dalam laporan tersebut, yaitu berupa data yang ditemukan dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yang dilakukan di BMT Istiqomah dan BTM Surya Madinah Tulungagung ini mengenai peranan customer service dalam meningkatkan loyalitas anggota penabung sangatlah penting, hal ini ditunjukkan dengan hasil wawancara yang telah peneliti lakukan yaitu mayoritas sebagian besar kepuasan mereka dan membuat mereka loyal terhadap pelayanan BMT Istiqomah ataupun BTM Surya Madinah Tulungagung dengan adanya pelayanan yang membuat mereka nyaman bertransaksi dan tetap menggunakan jasa dari koperasi tersebut tanpa beralih ke koperasi yang lain. Dengan begitu kualitas pelayanan yang sudah baik dari customer service BMT Istiqomah ataupun BTM Surya Madinah ini ditingkatkan lagi menjadi taraf yang lebih baik lagi agar angota tetap loyal. Kata kunci : Peranan customer service, loyalitas anggota penabung
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 17401153365 Ahmad Yahya Husaini |
Date Deposited: | 22 Jul 2019 07:11 |
Last Modified: | 22 Jul 2019 07:11 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12270 |
Actions (login required)
View Item |