STRATEGI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS TUNAGRAHITA KELAS 5 TAHUN AJARAN 2019/2020 DI SLB NURUL IKHSAN NGADILUWIH KEDIRI

LAUHIM MAHFUDH, 17201163196 (2020) STRATEGI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS TUNAGRAHITA KELAS 5 TAHUN AJARAN 2019/2020 DI SLB NURUL IKHSAN NGADILUWIH KEDIRI. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (817kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (470kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (309kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (593kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (523kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (248kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (374kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (350kB)
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (281kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Pada Anak Berkebutuhan Khusus Tunagrahita Kelas 5 Tahun Ajaran 2019/2020 di SLB Nurul Ikhsan Ngadiluwih Kediri” ini ditulis oleh Lauhim Mahfudh, NIM. 17201163196, Pembimbing Dr. Hj. Elfi Muawanah, M.Ag. Penelitian ini dilatar belakangi oleh kondisi peserta didik yang tidak selalu memiliki fisik ataupun mental secara normal dimana masih ada diantara mereka memiliki keterbatasan dalam hal tersebut, serta pentingnya ilmu agama bagi umat manusia apalagi dizaman yang modern seperti ini, maka pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama islam harus memiliki strategi pembelajaran yang baik dan tepat pada anak berkebutuhan khusus, sehingga pengetahuan yang diterima anak berkebutuhan khusus tidak berbeda jauh dengan anak-anak reguler pada umumnya. atas dasar tersebut akhirnya peneliti tertarik mengambil judul tersebut untuk mengetahui bagaimana proses pembelajaran pendidikan agama islam bagi anak berkebutuhan khusus tunagrahita. Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana strategi yang diterapkan oleh guru PAI pada siswa berkebutuhan khusus tunagrahita kelas 5 di SLB Nurul Ikhsan Ngadiluwih Kediri, dan hambatan apa saja yang dihadapi dalam penerapan strtaegi tersebut, serta adakah dampak dari strategi yang telah diterapkan oleh guru PAI tersebut bagi siswa berkebutuhan khusus tunagrahita kelas 5 di SLB Nurul Ikhsan Ngadiluwih Kediri. Metode penelitian ini menggunakan Pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif, penelitian deskriptif adalah suatu bentuk penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan fenomena-fenomena yang ada baik fenomena alamiah maupun rekayasa manusia. Tekhnik analisis yang digunakan adalah merujuk pada teori, keabsahan data, dan hasil wawancara. Hasil dari penelitian ini adalah 1) Strategi pembelajaran yang diterapkan oleh guru PAI pada anak berkebutuhan khusus tunagrahita adalah strategi pembelajaran kooperatif dimana dalam pembelajaran tersebut akan dibentuk beberapa kelompok dan tiap kelompok akan mendapatkan tugas dari guru. Selain strategi guru PAI juga menggunakan beberapa metode dalam kegiatan pembelajaran, metode yang digunakan guru PAI dalam pembelajaran adalah metode ceramah, metode tanya jawab, metode demonstrasi, dan metode praktek. 2.) hambatan dari penerapan strategi pembelajaran yang diterapkan oleh guru PAI Kondisi psikologis siswa yang meliputi: kurangnya daya ingat siswa, terhambatnya perkembangan bahasa siswa, kurangnya konsentrasi belajar siswa, selain itu masih lemahnya partisipasi orangtua terhadap pola pembelajaran anak dirumah, serta masih kurangnya buku penunjang khusus yang tersedia bagi siswa SLB. 3) Dampak dari strategi yang diterapkan oleh guru PAI pada anak berkebutuhan khusus tunagrahita. Dampak yang terlihat dilingkungan sekolah diantranya adalah siswa sudah bisa mengerti dan menulis huruf hijaiyah walaupun mereka masih sedikit kesulitan dalam hal menulisnya,dan mulai hafal doa sehari-hari dan surat-surat pendek. Dampak yang terlihat dilingkungan rumah atau keluarga diantaranya adalah siswa lebih giat dalam mengerjakan sholat dan mau sholat berjamaah dimushola, mulai rajin dalam belajar dirumah.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 17201163196 Lauhim Mahfudh
Date Deposited: 19 Jan 2021 01:56
Last Modified: 28 Apr 2021 02:42
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/17738

Actions (login required)

View Item View Item