KHASANAH, LUTFIATUL (2015) METODE HAFALAN AL-QUR’AN PADA ANAK USIA DINI DI RUMAH TAHFIDZ AL IKHLAS KARANGREJO TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
cover.pdf Download (94kB) |
||
|
Text
Halaman depan.pdf Download (802kB) | Preview |
|
|
Text
Bab I, II, III, IV, V.pdf Download (701kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Rujukan dan Lampiran.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi denga judul “Metode Hafalan Al-Qur’an Pada Anak Usia Dini di Rumah Tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo Tulungagung” ditulis oleh Lutfiatul Khasanah. Dibimbing oleh Dr. As’aril Muhajir, M.Ag. Kata Kunci: Metode Menghafal Al-Qur’an, Anak Usia Dini Konteks penelitian dari skripsi ini adalah pembelajaran pengenalan Al-Qur’an pada anak usia dini dengan cara mengikutkan anak-anaknya menghafal Al-Qur’an. Pada saat ini banyak media, baik media cetak maupun media elektronik yang menampilkan tentang adanya penghafal Al-Qur’an yang usianya masih terbilang dini. Dari hal tersebut maka peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian tentang metode hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di Rumah Tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo yang berada pada di Desa Karangrejo Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung. Karena di rumah tahfidz ini selain anak-anak usia sekolah dan remaja, anak usia prasekolah pun ada yang mengikuti hafalan. Fokus Penelitian dalam skripsi adalah: 1) Bagaiman metode hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al Ikhlas Karangrejo Tulungagung? 2) Apa kendala dalam hafalan Al-Qur’an anak usia dini di rumah tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo Tulungagung? 3) Bagaimana upaya mengatasi kendala dalam hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo Tulungagung? Tujuan penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah 1) Untuk mengetahui metode hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo Tulungagung. 2) Untuk mengetahui kendala dalam hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al Ikhlas Karangrejo Tulungagung. 3) Untuk mengetahui upaya mengatasi kendala dalam hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al-Ikhlas Karangrejo Tulungagung. Skripsi ini bermanfaat bagi yayasan dapat dijadikan sebagai acuan dalam memperbaiki dan meningkatkan proses hafalan yang telah dilakukan selama ini. Bagi Ustadz/Ustadzah dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam memilih metode dalam hafalan Al-Qur’an anak usia dini. Bagi peneliti yang akan datang diharapkan bisa menjadi pijakan dalam perumusan desain penelitian lanjutan yang lebih mendalam dan lebih komprehensif khususnya yang berkenaan dengan penelitian mengenai pengembangan metode hafalan Al-Qur’an. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Dalam pengumpulan datanya menggunakan metode observasi partisipan, wawancara mendalam dan dokumentasi, dengan menggunakan analisis reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Penelitian ini juga melakukan pengecekan keabsahan data dengan menggunakan teknik ketekunan/keajegan pengamat, triangulasi, pemeriksaan sejawat, uraian rinci dan auditing. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: 1) Metode hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al Ikhlas Karangrejo Tulungagung yaitu dengan metode One Day One Ayah (1 hari 1 ayat) dan metode sima’i/mendengarkan. Pengaplikasian metode ini yaitu dengan ustadz/ustadzah membacakan ayat yang diperdengarkan kepada santri-santrinya secara berulang-ulang sampai santri dapat menirukan dengan benar. Jumlah ayat hafalan yang diberikan kepada santri seharinya adalah 1 ayat supaya tidak membebani santri itu sendiri karena usianya yang masih prasekolah. 2) Kendala hafalan Al-Qur’an pada anak usia dini di rumah tahfidz Al Ikhlas Karngrejo Tulungagung yaitu: a) Penerapan metode one day one ayah yang belum terlaksana dengan baik karena kemampuan anak yang berbeda. b) Pelafalan huruf hijaiyah yang belum sempurna seperti pelafalan huruf ra’ (ر) . c) Kurang fokusnya anak dalam proses hafalan karena konsentrasi yang terpecah karena gangguan dari teman, dalam setoran ayat maupun pemberian hafalan baru. d) Ramainya anak-anak pada saat sebelum setoran ataupun setelah setoran kepada ustadzah pengampu. 3) Upaya mengatasi kendala dalam hafalan Al-Qur’an anak usia dini di rumah tahfidz Al Ikhlas Karangrejo Tulungagung yaitu belum adanya upaya khusus yang dilakukan untuk mengatasi masalah-masalah yang terjadi karena dalam hal ini yang dihadapi adalah anak-anak yang belum bisa memikirkan baik atau buruknya sesuatu serta kendala-kendala yang terjadi kebanyakan merupakan hal-hal yang lumrah terjadi pada anak-anak. Upaya yang bisa dilakukan ustadzahnya adalah beristiqomah dalam membimbing anak-anak tersebut dalam hafalan. Selain itu upaya bantuan dari orang tua untuk memberikan arahan pada anak juga penting dan dapat mempengaruhi jalannya proses hafalan anak.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > PAUD |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | LUTFIATUL KHASANAH |
Date Deposited: | 16 Nov 2015 07:30 |
Last Modified: | 16 Nov 2015 07:30 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1906 |
Actions (login required)
View Item |