UPAYA KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALITAS GURU DI MAN 2 TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2014/2015

HIRZULLOH, MUHAMMAD FAIQ (2015) UPAYA KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALITAS GURU DI MAN 2 TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2014/2015. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
SAMPUL DLL.pdf

Download (582kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (167kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf

Download (420kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (202kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (317kB)
[img] Text
BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (137kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Upaya Kepala Sekolah Peningkatan Profesionalitas Guru Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung Tahun Ajaran 2014/2015“ ini ditulis oleh M. Faiq Hirzulloh, NIM: 3211113114, yang dibimbing oleh H. Muh. Nurul Huda,M.Ag Kata kunci :Kepala Sekolah, Profesionalitas Guru Kualitas suatu lembaga pendidikan bergantung pada kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan. Kepala sekolah mempunyai peranan yang sangat penting dalam memajukan lembaga yang dipimpinnya. Maka kepala sekolah bertugas membimbing pengawasan dan bimbingan kepada guru bertugas dalam bidang studi. Usaha peningkatan profesionalitas guru ini akan lebih berhasil apabila dilakukan oleh guru dengan kemampuan dan usaha-usaha mereka sendiri. Namun seringkali guru masih memerlukan bantuan orang lain karena mereka belum memahami jenis prosedur dan mekanisme memperoleh berbagai sumber yang sangat diperlukan dalam upaya meningkatkan kemampuan guru. Disinilah diperlukan upaya kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung. Dengan adanya upaya peningkatan profesionalitas guru yang dilakukan oleh kepala sekolah diharapkan bisa menciptakan profesionalitas guru yang berkualitas sehingga akan mengantarkan peserta didik menuju kesuksesan. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana upaya kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung? (2) Faktor apa saja yang mendukung dan menghambat upaya kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung dan Mengetahui faktor pendukung dan penghambat upaya kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung tersebut. Skripsi ini bermanfaat bagi pihak sekolah Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung, sebagai sumbangan pemikiran untuk lebih meningkatkan profesionalitas guru, bagi para guru Madrasah Aliyah Negeri 2 Tulungagung sebagai bahan untuk meningkatkan profesionalitas dalam kegiatan belajar mengajar. Bagi para pembaca/peneliti lain sebagai bahan masukan atau referensi yang cukup bagi penelitian lebih lanjut. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang bersifat menggambarkan, menuturkan dan menafsirkan data yang ada dan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis/ lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati dan data tersebut bersifat pernyataan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa datanya dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis reduksi data, display atau sajian data, dan verifikasi/penyimpulan data.menetapkan keabsahan data dengan teknik triangulasi dan auditing data yaitu teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan berbagai sumber diluar data tersebut sebagai bahan perbandingan. xvi Untuk mencapai tujuan tersebut, maka diadakan penelitian dilapangan. Dalam menetapkan keabsahan data, penelitian ini menggunakan teknik triangulasi data yaitu: teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan berbagai sumber diluar data tersebut sebagai bahan pertimbangan. Adapun hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalitas guru, diantaranya: kepala madrasahberupaya dengan pembinaan disiplin memotivasi guru untuk terus berkembang, mengikutkan pembinaan gurudalam berbagai pelatihan, penghargaan kepada guru, mengembangkan tenaga pendidiki. Dalam meningkatkan profesionalitas guru ada faktor yang mendukung danmenghambat, salah satu faktor pendukungnya adalah pembinaan disiplin guru, memotivasi guru dengan sentuhan agama dan penghargaan, sedangkan faktor penghambatnya adalah pendanaan pendidikan, kurangnya inovasi untuk guru, kurangadanya kepedulian guru terhadap perkembangan zaman. Dari uraian diatas sebaiknya kepala sekolah lebih bertanggung jawab dalam bertugas membimbing dan mengarahkan para guru sehingga dapat menumbuhkan kesadaran guru untuk lebih meningkatkan kualitas mengajar.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: MUHAMMAD FAIQ HIRZULLOH
Date Deposited: 03 Sep 2015 02:21
Last Modified: 03 Sep 2015 02:21
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2010

Actions (login required)

View Item View Item