KEMAMPUAN PENALARAN ADAPTIF SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH DITINJAU DARI KEMAMPUAN MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 03 KALIDAWIR

SOKHA AINUN JARIYAH, 12204173116 (2021) KEMAMPUAN PENALARAN ADAPTIF SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH DITINJAU DARI KEMAMPUAN MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 03 KALIDAWIR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (430kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (416kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (201kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (397kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (438kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (512kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (256kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (125kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (456kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Kemampuan Penalaran Adaptif Siswa dalam Memecahkan Masalah ditinjau dari Kemampuan Matematika Kelas VIII SMPN 03 Kalidawir” ini ditulis oleh Sokha Ainun Jariyah, NIM. 12204173116, pembimbing Dr. Ummu Sholihah, S.Pd., M.Si. Kata Kunci : Kemampuan Penalaran Adaptif, Kemampuan Matematika, Pemecahan Masalah. Kemampuan penalaran adaptif merupakan kapasitas untuk berpikir secara logis tentang hubungan antar konsep dan situasi, kemampuan untuk berpikir reflektif, kemampuan untuk menjelaskan, dan kemampuan untuk memberikan pembenaran. Penalaran adaptif tidak dapat dipisahkan dari kecakapan matematika lainnya, terutama pemecahan masalah. Ketika memecahkan masalah dalam proses penalaran adaptif, setiap siswa memiliki proses yang berbeda- beda, salah satunya yaitu berdasarkan kemampuan matematika siswa. Terdapat 3 kemampuan matematika siswa yaitu kemampuan matematika tinggi, sedang dan rendah. Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mendeskripsikan penalaran adaptif siswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah matematika, 2) Mendeskripsikan penalaran adaptif siswa berkemampuan matematika sedang dalam memecahkan masalah matematika, 3) Mendeskripsikan penalaran adaptif siswa berkemampuan matematika rendah dalam memecahkan masalah matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Subjek penelitian terdiri 6 siswa kelas VIII-B SMPN 03 Kalidawir Tulungagung. Pengambilan subjek penelitian menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes berbentuk soal uraian dan wawancara semi struktur. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil analisis dan pembahasan dalam penelitiaan ini bahwa : 1) siswa dengan kemampuan matematika tinggi sudah memenuhi indikator penalaran adaptif yaitu membuat dugaan atau konjektur yang logis berdasarkan pada sifat-sifat matematis, memeriksa argumen dari soal yang diberikan, yakni dengan disertai langkah yang sistematis dan dapat memberikan alasan yang logis terhadap jawabannya, memberikan jawaban dengan penarikan kesimpulan berdasarkan penyelesaian soal yang diberikan dan mampu memeriksa kembali jawaban akhirnya. 2) Siswa dengan kemampuan matematika sedang memenuhi indikator penalaran adaptif yaitu membuat dugaan atau konjektur yang logis berdasarkan pada sifat-sifat matematis, memeriksa argumen dari soal yang diberikan, yakni dengan disertai langkah yang sistematis dan dapat memberikan alasan yang logis terhadap jawabannya. Sedangkan 3) Siswa dengan kemampuan matematika rendah hanya memenuki indikator penalaran adaptif yaitu mampu membuat dugaan atau konjektur yang logis berdasarkan pada sifat-sifat matematis.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: jariyah sokha ainun
Date Deposited: 13 Aug 2021 02:50
Last Modified: 13 Aug 2021 02:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20633

Actions (login required)

View Item View Item