NISAN, NASRUL (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKN SISWA KELAS IV MI PSM SUKOWIYONO KARANGREJO TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
1. COVER DEPAN.pdf Download (160kB) |
||
|
Text
2. MOTTO.pdf Download (579kB) | Preview |
|
|
Text
3. BAB I,II,III,IV,V.pdf Download (852kB) | Preview |
|
|
Text
4. DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (182kB) | Preview |
|
|
Text
5. LAMPIRAN (Repaired).pdf Download (566kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi ini dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Untuk Meningkatkan Hasil Belajar PKn”. Ditulis ole Nasrul Nisan, NIM: 3217113076, dibimbing oleh Dr. Abd. Aziz, M.Pd.I. Kata kunci: Hasil Belajar, PKn, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Penelitian ini di latar belakangi oleh fenomena bahwa peserta didik sering merasa kurang tertarik pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Sehingga berdampak pada rendahnya hasil belajar peserta didik. Seperti pada mata pelajaran PKn hasil belajar peserta didik relative rendah, kondisi tersebut disebabkan oleh: (1) Kurangnya perhatian peserta didik terhadap materi yang disampaikan karena bosan dengan model pembelajaran yang monoton, (2) penggunaan metode ceramah dalam pembelajaran PKn sering kali terlalu dominan, sehingga peserta didik kurang efektif terlibat dalam pembelajaran, (3) dalam proses belajar mengajar selama ini hanya sebatas pada upaya menjadikan peserta didik mampu dan terampil dalam mengerjakan soal-soal yang ada, sehingga pembelajaran yang berlangsung kurang bermakna dan terasa membosankan bagi peserta didik. Oleh karena itu peneliti menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) bagaimanakah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dalam mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada materi lembaga-lembaga negara siswa kelas IV di MI PSM Sukowiyonono Karangrejo Tulungagung tahun ajaran 2014/2015? 2) Bagaimankah peningkatan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dalam mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pokok materi lembaga-lembaga Negara siswa kelas kelas IV di MI PSM Sukowiyono Karangrejo Tulungagung 2014/2015? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: 1) untuk menjelaskan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dalam mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada materi lembaga-lembaga negara siswa kelas iV MI PSM Sukowiyono Krangrejo Tulungagung tahun ajaran 2014/2015. 2) Untuk mendiskripsikan peningkatan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan materi lembaga-lembaga negara siswa kelas IV MI PSM Sukowiyono Karangrejo Tulungagung tahun ajaran 2014/2015. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Dalam PTK tahap penelitian terdiri atas empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Untuk mengetahui peningkatan pada waktu tindakan, dan setelah tindakan dilakukan. Dalam penelitian ini menggunakan dua siklus tindakan. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data menggunakan: observasi, catatan lapangan, wawancara, tes, dan dokumentasi. Observasi digunakan untuk mengamati respon peserta didik terhadap pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe make a match. Dokumentasi yang digunakan untuk mengumpulkan data dengan melihat laporan yang sudah tersedia termasuk foto. Hasil penelitian yang telah dilakukan dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan materi lembga-lembaga negara dilaksanakan melalui langkah-langkah pembelajaran: pendidik menjelaskan secara garis besar, melakukan Tanya jawab, setelah selesai pendidik memberi kartu-kartu (make a match), peserta didik membacakan kartu soal didepan kelas, menempelkan kartu soal dan kartu jawaban di papan tulis, pendidik mengevaluasi jawaban peserta didik dan memberikan kesimpulan. Hasil pembelajaran menunjukkan adanya peningkatan. Pada tes awal (pre test) mencapai nilai rata-rata 38 dengan presentase 7,69%, setelah melakukan tindakan menjadi 53,84% dengan nilai rata-rata 61,9 pada siklus I, ada siklus II meningkat menjadi 84,61% dengan nilai rata-rata 76,15. Kesimpulan penelitian yang telah dilakukan melalui pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dapat membuat peserta didik lebih aktif dan pembelajaran menjadi lebih menyenangkan, Karen apeserta didik bermain sambil belajar. Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dengan penerapan model kooperatif tipe make a match dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV MI PSM Sukowiyono Karangrejo Tulungagung tahun ajaran 2014/2015.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | NASRUL NISAN |
Date Deposited: | 21 Oct 2015 07:47 |
Last Modified: | 21 Oct 2015 07:47 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2483 |
Actions (login required)
View Item |